Menag Yaqut Cholil Larang Mudik dan Takbiran Keliling, Alasannya Tidak Ada dalam Tuntunan Agama

- 20 April 2021, 07:42 WIB
Menag Yaqut Cholil Larang Mudik dan Takbiran Keliling, Alasannya Tidak Ada dalam Tuntunan Agama
Menag Yaqut Cholil Larang Mudik dan Takbiran Keliling, Alasannya Tidak Ada dalam Tuntunan Agama /Instagram.com/@gusyaqut

BAGIKAN BERITA-Setelah rapat dengan Presiden Joko Widodo Menteri Agama ( Menag ) Yaqut Cholil Qoumas sampaikan hasil keputusan bahwasanya Mudik dan Takbiran Keliling resmi dilarang.

Menurut Menag Yaqut Cholil Qoumas keputusan larangan mudik dan takbiran keliling ini berdasarkan hasil rapat dengan Presiden Jokowi, para menteri dan juga unsur TNI dan Polri.

Beberapa pertimbangan terkait larangan mudik dan takbiran keliling menurut Menag Yaqut Cholil Qoumas adalah karena masih tingginya angka pandemi Covid-19.

Baca Juga: Jadwal Lengkap Acara TV RCTI Selasa 20 April 2021, Saksikan Ikatan Cinta, Preman Pensiun 5, Amanah Wali 5

Baca Juga: Selamat Tinggal Untuk Selamanya, Legenda NBA Scottie Pippen Sampaikan Kabar Duka Anaknya Meninggal Dunia

Selain itu menurut Menag Yaqut Cholil Qoumas, larangan mudik tidak hanya perlindungan akan penularan Covid-19, namun juga dijelaskan di dalam agama

“Kenapa dilarang, karena memiliki dasar. Mudik itu paling banter hukumnya adalah sunnah, sementara menjaga kesehatan diri kita, menjaga kesehatan keluarga, menjaga kesehatan lingkungan adalah wajib,” ujar Menag Yaqut.

Menag Yaqut juga mengimbau, agar jangan sampai suatu hal yang sunnah justru menggugurkan hal yang wajib.

Baca Juga: Mengerikan, Pesawat Boeing 727-200 Milik Air France Menabrak Gunung, 53 Penumpang Tewas pada 20 April 1998

Halaman:

Editor: Hendra Karunia

Sumber: tasikmalaya.pikiran-rakyat.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x