Selamat Jalan Selamanya, Pengamat Politik Yunarto Wijaya Sampaikan Kabar Duka Meninggalnya Tengku Zulkarnain

- 10 Mei 2021, 21:49 WIB
Selamat Jalan Selamanya, Pengamat Politik Yunarto Wijaya Sampaikan Kabar Duka Meninggalnya Tengku Zulkarnain
Selamat Jalan Selamanya, Pengamat Politik Yunarto Wijaya Sampaikan Kabar Duka Meninggalnya Tengku Zulkarnain /instagram.com/yunartowijaya/

BAGIKAN BERITA - Direktur Eksekutif Charta Politika Indonesia yang juga merupakan pengamat politik Yunarto Wijaya mengucapkan duka cita atas meninggalnya Wakil Sekretaris Jenderal Dewan Pimpinan Majelis Ulama Indonesia periode 2015-2020 Ustaz Tengku Zulkarnain pada 10 Mei 2021.

Yunarto Wijaya menyampaikan belasungkawa atas meninggalnya Ustaz Tengku Zulkarnain melalui Twitter pribadinya@yunartowijaya pada 10 Mei 2021.

"Yang berbeda keyakinan dan iman dengan kita, adalah saudara kita dalam kemanusiaan. Selamat jalan senior@ustadtengkuzul," ujar Yunarto Wijaya atas meninggalnya UstazTengku Zulkarnain.

Baca Juga: Selamat Jalan Untuk Selamanya, Ruben Onsu Sampaikan Kabar Duka Meninggalnya Pelawak Sapri Pantun

Masih pada cuitannya Yunarto Wijaya yang juga alumnus Universitas Katolik Parahyangan Bandung ini mendoakan almarhum Ustaz Tengku Zulkarnain.

"Semoga diberi tempat terbaik disisi-Nya. Saya banyak sekali belajar dari perbedaan pandangan diantara kita. Salam hormat setinggi-tingginya," cuit @yunartowijaya.

Selamat Jalan Selamanya, Pengamat Politik Yunarto Wijaya Sampaikan Kabar Duka Meninggalnya Tengku Zulkarnain
Selamat Jalan Selamanya, Pengamat Politik Yunarto Wijaya Sampaikan Kabar Duka Meninggalnya Tengku Zulkarnain

Selain itu, pria kelahiran Jakarta 39 tahun yang lalu ini, meminta maaf kepada almarhum beserta keluarganya.

Baca Juga: Usia 25 Trending di Twitter, Fiersa Besari: Pencapaian Tiap Orang Itu Berbeda

"Untuk dapat tempat terbaik, Saya pribadi berdoa untuk kepergian almarhum dan dengan meminta maaf sebesar-besarnya kepada beliau dan keluarga apabila ada kata-kata yang pernah menyinggung. Selamat jalan ayah naen @ustadtengkuzul," tulisnya.

Halaman:

Editor: Ali Bakti


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x