10 Hal yang Bisa Batalkan Puasa, Salah Satunya Muntah dengan Sengaja

- 12 April 2022, 14:58 WIB
ilustrasi. Berikut 10 hal yang bisa batalkan puasa
ilustrasi. Berikut 10 hal yang bisa batalkan puasa /Pexels.com

BAGIKAN BERITA - Berikut ini 10 hal yang dapat membatalkan puasa Ramadhan, silahkan simak tuntas artikel ini.

Terdapat 10 hal yang bisa membatalkan puasa seseorang,   baik batalnya karena memasukan makanan atau hal lain sebagainya.

Seperti diketahui, saat ini umat Islam di seluruh dunia tengah menjalankan ibadah wajib puasa Ramadhan 1443 Hijriyah.

Baca Juga: Syarat dan Panduan Daftar Mudik Gratis Kemenhub 2022 Tujuan 14 Kota, Segera Sebelum Tiket Habis

Bagi anda yang berpuasa, anda harus tahu dahulu hal-hal yang dapat menyebabkan batalnya puasa anda.

Berikut ini Bagikanberita.com telah menyajikan 10 hal yang bisa batalkan puasa di bulan suci Ramadhan seperti dikutip dari kanal YouTube Yufid.TV -Pengajian dan Ceramah Islam.

Pembatal-pembatal puasa yang dimaksudkan di sini jika seseorang melakukannya, dalam keadaan sengaja dan tidak dipaksa maka puasanya itu batal.

Baca Juga: Khusus UMKM yang Ingin Usahanya Berkah Buruan Datang ke KUR BSI 2022 Ada Pinjaman hingga Rp500 Juta Tanpa Riba

Namun kalau dia melakukannya dalam keadaan lupa, dalam keadaan dipaksa maka puasanya tidak batal

Di sini ada 10 pembatal yang disebutkan oleh Abu Syuja:

1. Segala sesuatu yang masuk secara sengaja di dalam rongga tubuh

2. Yang masuk melalui kepala

3. Suntikan atau injeksi lewat kemaluan dan lewat dubur

hal ini jika masuk ke dalam tubuh sampai kerongga perut dan ini mempengaruhi kondisi fisik artinya bisa mengenyangkan maka itu dikatakan sebagai pembatal puasa

Baca Juga: 2 Kegiatan di Masjid yang Tidak Diperbolehkan Rasulullah SAW dan Perlu Diketahui Umat Muslim

4. Muntah dengan sengaja

Sebagai sabda Nabi SAW "Barang siapa yang dipaksa muntah ketika dia berpuasa, maka dia tidak punya kewajiban qadha' (ganti puasa), namun barang siapa yang  dia muntah dengan sengaja, maka hendaklah dia mengqhodo' puasanya)." (HR. Abu Daud)

5. Bersetubuh antara suami dan istri, yang dilakukan dengan sengaja

6. Keluar mani karena mencumbui pasangannya maka ketika itu puasanya jadi batal

7. Haid

8. Nifas

9. Gila

10. Keluar dari Islam.***

Editor: Ahmad Taofik


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah