Sedih! Perjuangan Seorang Artis Bollywood Menjadi Relawan, Terpapar COVID-19 dan Menjadi Lumpuh karena Stroke

- 11 Maret 2021, 19:00 WIB
Sedih! Perjuangan Seorang Artis Bollywood Menjadi Relawan, Terpapar COVID-19 dan Menjadi Lumpuh karena Stroke
Sedih! Perjuangan Seorang Artis Bollywood Menjadi Relawan, Terpapar COVID-19 dan Menjadi Lumpuh karena Stroke /instagram.com/shikhamalhotraofficial//

BAGIKAN BERITA - Shikha Malhotra seorang artis Bollywood India yang bermain di film drama Kaanchli Life in a Slough yang rilis pada 2020, besutan sutradara Dedipya Joshii, rela meninggalkan pekerjaan sebagai artis untuk mengabdi sebagai relawan merawat pasien yang terpapar COVID-19.

Selain seorang artis Bollywood terkenal, Shikha Malhotra juga memiliki gelar perawat, sehingga ia dapat beradaptasi cepat dengan pekerjaan barunya sebagai relawan COVID-19.

Artis Bollywood Shikha Malhotra menjadi relawan COVID-19 berawal dari dilockdownnya Mumbai India karena pandemi corona yang makin mengganas dan kota tersebut kekurangan tenaga perawat yang bisa diandalkan.

Baca Juga: UP DATE COVID-19 Kamis 11 Maret 2021: Sudah 38.049 Orang Meninggal Dunia di Indonesia, Hati-Hati!

Pada waktu itu, ia ditempatkan di salah satu rumah sakit di kota kelahirannya Mumbai bersama ibunya yang juga merupakan seorang perawat.

Seperti dilansir Al Jazeera pada Rabu 10 maret 2021, Shikha Malhotra mengatakan bahwa dirinya mengaku pertama kali menjadi perawat,  dan banyak sekali hikmah yang didapat ketika menjadi perawat.

“Saya melihat hidup dan mati. Banyak ekspresi, emosi, kebahagiaan, kesedihan, yang mengubah diri saya. Saya berpikir, seketika saya menjadi orang yang lebih dewasa, lebih membumi.” Kata Shikha Malhotra.

Baca Juga: Buruan Ikut! Kartu Prakerja Gelombang 14 Sudah Dibuka pada Kamis 11 Maret 2021, Inilah Cara Daftarnya

Sebagai seorang relawan, ia ditempatkan di rumah sakit pemerintah untuk melayani dan merawat pasien yang terpapar COVID-19 dari berbagai usia. Ia bekerja tanpa pamrih dan tidak berharap mendapat imbalan materi.

Tapi karena terus berinteraksi dengan pasien COVID-19, akhirnya ia ikut terpapar dan dinyatakan positif corona.

Halaman:

Editor: Ali Bakti

Sumber: Aljazeera


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x