Belasan Gereja Meledak oleh Bom Teroris di Malam Natal, Teror Terparah Terjadi pada 24 Desember 2000

24 Desember 2020, 07:34 WIB
Polisi sedang mengolah tempat kejadian perkara peledakkan bom malam Natal tahun 2000. Foto: Repro buku panduan Museum Polri. /

BAGIKAN BERITA - Di Dunia ini, ada banyak kejadian penting yang menjadi catatan sejarah dan bisa dikenang sepanjang masa. 

Di tanggal 24 Desember, peristiwa dan tragedi silih berganti mengisi daftar catatan sejarah setiap tahunnya. 

Ada tragedi berdarah, peristiwa penting kenegaraan hingga peristiwa bersejarah dalam dunia hiburan. 

Baca Juga: Everton VS Manchester United: Sikat Everton 2-0, MU Melaju Ke Semifinal Piala Liga Inggris

Peristiwa-peristiwa penting menjadi sejarah terjadi seperti kemerdekaan Negara Laos, gencatan senjata Perang Dunia I, hingga tragedi rentetan bom di belasan gejera yang dilakukan terduga teroris dari Jamaah Islamiyah. 

Berikut Bagikan Berita merangkum beberapa peristiwa penting yang terjadi tepat di tanggal 24 Desember dari berbagai sumber:

1814 - Perjanjian Ghent ditandatangani untuk mengakhiri Perang 1812.

Baca Juga: Hati-hati, Ini Bahaya Menggunakan Earphone Saat Berkendara

1818 - Lagu Silent Night yang digubah oleh Franz Xaver Gruber pertama kali ditampilkan.

1865 - Beberapa veteran Konfederat Perang Sipil AS membentuk Ku Klux Klan.

1906 - Program radio pertama: sebuah pembacaan sajak, sebuah permainan solo biola, dan sebuah pidato, diudarakan.

1914 - Perang Dunia I: "Gencatan senjata Natal" dimulai.

Gencatan senjata terjadi hanya lima bulan setelah perang. Permusuhan telah terbuai ketika para pemimpin di kedua belah pihak mempertimbangkan kembali strategi mereka menyusul kebuntuan Perlombaan ke Laut dan hasil yang tidak pasti dari Pertempuran Ypres Pertama.

Pada minggu menjelang 25 Desember, tentara Prancis , Jerman , dan Inggris menyeberangi parit untuk bertukar salam dan obrolan musiman. Di beberapa daerah, pria dari kedua sisi berkelana ke negeri tak bertuan pada Malam Natal dan Hari Nataluntuk berbaur dan bertukar makanan dan suvenir.

Baca Juga: Jalan Cerita Ikatan Cinta Kamis 24 Desember, Elsa Tega Fitnah Ibunya Sendiri demi Lawan Aldebaran

1924 - Albania menjadi republik.

Albania berbatasan dengan Montenegro di sebelah utara, Kosovo di timur laut, Republik Makedonia di timur, dan Yunani di selatan. Laut Adriatik terletak di sebelah barat Albania, sedangkan Laut Ionia di barat daya. 

1951 - Libya merdeka dari Italia. Idris I diangkat menjadi Raja Libya.

Kerajaan Bersatu Libya muncul setelah kemerdekaan pada tanggal 24 Desember 1951 dan berlangsung sampai kudeta yang dipimpin oleh Muammar Gaddafi pada 1 September 1969 yang menggulingkan Raja Idris dari Libya dan mendirikan Republik Arab Libya.

1954 - Laos merdeka. 

Laos adalah sebuah negara yang terkurung daratan di Asia Tenggara, yang berbatasan dengan Myanmar dan Republik Rakyat Tiongkok di sebelah barat laut, Vietnam di timur, Kamboja di selatan, dan Thailand di sebelah barat. Dari abad ke-14 hingga abad ke-18, negara ini disebut Lan Xang atau "Negeri Seribu Gajah".

1974 - Kota Darwin hampir rusak seluruhnya setelah dilanda Siklon Tracy.

Topan Tracy adalah siklon tropis yang meluluhlantahkan kota Darwin , Teritori Utara, Australia dari 24 hingga 26 Desember 1974.

Tracy menewaskan 71 orang, menyebabkan kerusakan A $ 837 juta (dolar 1974), atau sekitar A $ 6,85 miliar (dolar 2018), atau $ 4,79 miliar 2018 USD. Itu menghancurkan lebih dari 70 persen bangunan Darwin, termasuk 80 persen rumah. Hal ini menyebabkan lebih dari 25.000 dari 47.000 penduduk kota kehilangan tempat tinggal sebelum pendaratan dan membutuhkan evakuasi lebih dari 30.000 orang, di antaranya banyak yang tidak pernah kembali. 

1979 - Uni Soviet menduduki Afganistan untuk mendukung pemerintahan Marxisme negara tersebut.

1993 - Edward Tudor-Pole menggantikan posisi Richard O'Brien sebagai pembawa acara kuis petualangan The Crystal Maze yang ditayangkan di Channel 4 Chatsworth TV.

2000 - Rentetan peristiwa terorisme pengeboman mengguncang Batam, Pekanbaru, Jakarta, Sukabumi, Pangandaran, Bandung, Kudus, Mojokerto dan Mataram.

Pada malam Natal 24 Desember 2000, terjadi serentetan serangan bom di sejumlah gereja di Indonesia. Serangan tersebut diduga dilakukan oleh kelompok Jamaah Islamiyah.

Belasan gereja meledak saat merayakan malam Natal. Gereja yang menjadi sasaran bom teroris pada 24 Desember 2000, di antaranya Gereja Katolik Paroki Santo Damian Batam, Gereja Kristen Protestan Simalungun (GKPS) Sungai Panas, Gereja Bethany Lantai II Gedung My Mart Batam Center, Gereja Katedral Jakarta, Gereja Mayor Jakarta, Gereja Matraman, Gereja Betlehem Pantekosta Pusat Surabaya (GBPPS), dan masih banyak lagi tempat lainnya yang dibom.

2003 - Kepolisian Spanyol membongkar usaha pihak ETA untuk meledakkan 50 kg bahan peledak pada pukul 15:55 di dalam Station Chamartín di Madrid yang sibuk. ***

Editor: Ahmad Taofik

Sumber: berbagai sumber

Tags

Terkini

Terpopuler