Hari Ini Ya, Pendaftaran Program Kartu Prakerja Gelombang V di Buka, Sabtu 15 Agustus 2020

- 15 Agustus 2020, 09:04 WIB
Ilustrasi Foto Program Kartu Pekerja*/Prakerja.go.id
Ilustrasi Foto Program Kartu Pekerja*/Prakerja.go.id /

BAGIKAN BERITA - Bagi masyarakat yang belum berhasil mengikuti program kartu pekerja dari pemerintah, hari ini tepatnya Sabtu, 15 Agustus 2020 pukul 12.00 wib akan di buka pendaftarannya untuk gelombang V.


Masyarakat bisa mengakses pendaftaran via online di www.prakerja.go.id, jadi pastikan jaringan dalam keadaan stabil karena di perkirakaan pendaftaran dalam waktu yang bersamaan.


Adapun hal lain yang harus di persiapkan calon pendaftar adalah dengan mempersiapkan berkas-berkas yang harus sudah di tentukan seperti foto diri dan KTP.

Baca Juga: Naik Lagi Harga Emas di Pegadaian Hari Ini, Sabtu 15 Agustus 2020


Nantinya, para penerima Kartu Prakerja akan mendapatkan insentif sebesar RP3.550.000 per orang. Seperti yang telah di beritakan GalamediaNews.com dalam artikel berjudul Catat, Pendaftaran Program Kartu Prakerja Gelombang V Dibuka Sabtu 15 Agustus 2020 Pukul 12.00 WIB, Jum'at 14 Agustus 2020.


Rinciannya adalah Rp1 juta untuk bantuan pelatihan, Rp600.000 per bulan selama empat bulan untuk insentif setelah pelatihan dan Rp150.000 insentif setelah melakukan survei.


Menurut Head of Communications Pelaksana Kartu Prakerja, Louisa Tuhatu sampai saat ini telah tercatat 1,2 juta orang yang berasal dari seluruh provinsi di Indonesia. Angka itu termasuk dengan para pekerja terdampak Covid-19 yang datanya telah terverifikasi oleh Kementerian Ketenagakerjaan dan BPJS Ketenagakerjaan (BPJamsostek).

Baca Juga: Jadwal Acara ANTV Hari Ini 15 Agustus 2020, Tonton Keseruan Meri Durga dan Saraswati Chandra


Pada penerima program Kartu Prakerja, pemerintah memberikan kuota sebanyak 800.000 orang.

Halaman:

Editor: Yusuf Ariyanto

Sumber: Galamedianews


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x