Aceh Diguncang Gempa 5,2 Magnitudo DIni Hari, Terasa hingga Sabang

- 14 November 2020, 12:04 WIB
Alat pendeteksi gempa
Alat pendeteksi gempa /Goodnewsfromindonesia


BAGIKAN BERITA – Aceh diguncang gempa tektonik berkekuatan magnitudo 5,2 SR, Sabtu 14 November 2020 dini hari.

Lokasi gempa di darat pada jarak 28 km arah timur Laut Kota Banda Aceh pada kedalaman 10 km. media sosial pun diramaikan oleh gempa Aceh. Hingga Sabtu siang, tidak ada laporan korban jiwa.

Selain di Banda Aceh, gempa juga dirasakan di Sabang. Warga sempat terjaga karena getaran gempa.

Kepala BMKG Kota Sabang Siswanto menerangkan di Sabang sendiri Gempa dirasakan II (dua) hingga III (tiga) MMI atau getaran dirasakan nyata dalam rumah dan terasa getaran sekaan akan truk berlalu. Namun hinggakini tidaka kerusakan yang dilaporkan warga.

“sebagian warga merasakan,  juga ada yang hanya merasakan gemuruh jadi antara II (dua) Hingga III (tiga) MMI. Belum ada laporan kerusakan apapun” kata SIswanto dikutip Bagikan Berita dari RRI, Sabtu 14 November 2020.

”iya saya merasakan, sekitar pukul 1.30 malam, karena tempat tidur itu bergoyang. Tapi keluarga yang lain masih tidur semua. Hari ini masih khawatir lah. Tapi insya Allah tidak ada apa” katanya.

Sementara M. Khoeruddin mengaku tidak terjaga sama sekali. Dan tidak merasakan getaran maupun gemuruh gempa bumi.

”saya agak larut tidurnya, karena ada sedikit pekerjaan. Tapi sama sekali waktu gempa tidak merasakan sama sekali. Tetap lelap, mungkin karena capek ya,”ucapnya. ***

Editor: Ahmad Taofik

Sumber: RRI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x