Liverpool Gagal Rebut Kemenangan di Anfield Stadium Saat Jamu Tottenham Hotspur, Skor Akhir 1-1 di Laga Ini

8 Mei 2022, 09:32 WIB
Liverpool ditahan imbang Tottenham Hotspur 1-1 di Anfield Stadium /Instagram @liverpoolfc/

BAGIKAN BERITA - Liverpool gagal rebut kemenangan saat melawan tamunya Tottenham Hotspur pada Minggu, 8 Mei 2022 live pukul 01.45 WIB.

Liverpool yang menjamu Tottenham Hotspur di Anfield Stadium harus puas berakhir dengan imbang pada Minggu dini hari tadi.

Skor akhir 1-1 mewarnai jalannya pertandingan antara Liverpool menghadapi Tottenham Hotspur di Anfield Stadium.

Baca Juga: Hasil Liga Inggris Minggu Dini Hari: Liverpool Vs Tottenham Hotspur Berakhir Imbang 1-1

Meski demikian, The Reds julukan Liverpool kini menempati peringkat pertama pada papan klasemen sementara Liga Inggris.

Akan tetapi, posisi The Red kini riskan tergeser oleh pesaingnya Man City yang sama-sama mendapat poin sebanyak 83.

Adapun satu gol tim tuan rumah dicetak oleh L. Diaz pada menit ke-74' dan sang tamu mendapat gol terlebih dahulu di menit ke-56' lewat H. Son.

Baca Juga: Kapten Tim Piala Thomas Indonesia Hendra Setiawan jaga Kekompakan Tim untuk Menghadapi Singapura dengan Cara I

Dari hasil imbang ini, Liverpool kini beranjak naik ke peringkat 1 dengan mendapat poin sebanyak 83 pada papan klasemen sementara Liga Inggris. Sedangkan Spurs, mereka menempati peringkat ke-5 dengan meraih poin 62.

Pertandingan yang diperagakan kedua tim pada Minggu dini hari tadi begitu seru dan menarik.

Data statistik akhir menunjukan, The Reds besutan Jurgen Klopp mampu memberi tembakan sebanyak 22 kali. Sedangakan The Lily Whites hanya bisa menembak sebanyak 8 kali saja.

Baca Juga: Lini Tengah Persib Gemuk, Ricky Kambuaya Siap Bersaing Menjadi Starter

Dalam hal penguasaan bola, The Reds yang bertindak sebagai tuan rumah. Mereka dapat menguasai sebesar 66%, Spurs hanyalah setengahnya saja.

Dilihat dari 5 pertandingan kedua tim ini, The Reds yang diarsiteki Jurgen Klopp mampu menang sebanyak 3 kali dan 2 imbang.

Sementara The Lily Whites, mereka mampu menang 2 kali dan 2 kali imbang dan 1 alami kekalahan.

Baca Juga: Daftar Pencetak Gol Timnas Vietnam ke Gawang Timnas Indonesia U-23 di Ajang SEA Games 2021

Data di atas menunjukan, produktifitas kemenangan jelas lebih unggul The Reds ketimbang The Lily Whites asuhan A. Conte.

Berikut susunan pemain Liverpool: Alisson, A. Robertson, V. Van Dijk, I. Konate, T. Alexander-Arnold, Thiago, Fabinho, J. Henderson, L. Diaz, S. Mane, Mohamed Salah.

Formasi: 4-3-3

Pelatih: Jurgen Klopp

Susunan pemain Tottehham Hotspur: H. Lloris, C. Romero, E. Dier, B. Davies, Emerson, R. Bentancur, P. Hojnjerg, R. Sesegnon, D. Kulusevski, H. Kane, H. Son.

Formasi: 3-4-3

Pelatih: A. Conte

Baca Juga: Pelatih Liverpool Jurgen Klopp Katakan Ini saat Disinggung Final Liga Champions Eropa Hadapi Real Madrid

Itulah di atas ulasan hasil laga Liga Inggris antara Liverpool kontra Tottenham Hotspur.***

Editor: Yusuf Ariyanto

Sumber: Google Sports

Tags

Terkini

Terpopuler