Bojan Hodak Ajak Pemain Persib Lupakan Kekalahan dari Persik Kediri dan Segera Fokus Lawan Bali United

11 Desember 2023, 22:21 WIB
Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak sesalkan kekalahan Persib Bandung dari Persik Kediri melalui situasi bola mati. /Dok. Persib.co.id/

BAGIKAN BERITA - Bojan Hodak ajak pemain Persib Bandung lupakan kekalahan dari Persik Kediri dan segera fokus lawan Bali United di Liga 1 2023-2024.

Pelatih Bojan Hodak berharap para pemain Persib untuk segera bangkit dan bersiap menghadapi tuan rumah Bali United di pekan ke-23 Liga 1 2023-2024.

Menurut Bojan Hodak, kekalahan 0-2 dari Persik Kediri sangat menyakitkan, namun timnya harus cepat melupakan kekalahan tersebut dan fokus melawan Bali United agar tetap berada di empat besar klasemen Liga 1 2023-2024.

Baca Juga: Absen Lawan Persik Kediri, Rachmat Irianto Siap Diturunkan Persib Lawan Bali United

“Bisa dilihat ketika tidak terkalahkan dalam 14 pertandingan, kita semua sudah tahu bahwa cepat atau lambat kekalahan itu akan datang,"ungkap Bojan seperti dilansir dari laman resmi klub.

"Jadi, ketika kekalahan didapat seperti sekarang, tentunya kita harus melupakan ini, dan menatap ke depan untuk meraih target berada di empat besar,” tambahnya.

Selain itu, pelatih berkepala plontos ini juga mengungkapkan lawan Bali United merupakan laga yang berat dan pasukannya butuh fokus untuk memenangkan pertandingan tersebut.

Baca Juga: Hadapi Persik Kediri di Pekan Ke-21 Liga 1, Nick Kuipers: Kami Harus Menang!

“Kami harus fokus untuk laga berikutnya karena Bali ada di peringkat kedua, ini menjadi laga besar, laga sulit dan tentu kami harus melupakan laga ini (melawan Persik) dan juga fokus menatap ke depan,” paparnya.

Sementara itu, Persib kembali mendapat amunisi tambahan saat melawan Bali United di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Bali, Senin 18 Desember 2023.

Rachmat Irianto kembali melakukan latihan bersama skuad Persib, setelah absen melawan Persik Kediri yang berujung kekalahan tim tuan rumah 0-2 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Minggu kemarin.

Baca Juga: Stefano Beltrame Siap Bawa Persib Raih Kemenangan Lawan Persik Kediri di Liga 1

Rachmat Irianto, terpaksa absen membela Persib Bandung melawan Persik Kediri karena mengalami cedera.***

Editor: Ali Bakti

Sumber: Persib.co.id

Tags

Terkini

Terpopuler