AC Milan Vs Parma: Injury Time Menyelamatkan Milan dari Kekalahan

- 14 Desember 2020, 07:05 WIB
AC Milan Vs Parma : Injury Time Menyelamatkan Milan dari Kekalahan
AC Milan Vs Parma : Injury Time Menyelamatkan Milan dari Kekalahan /Twitter. com/@acmilan/

BAGIKAN BERITA-AC Milan Gagal memenangkan pertandingan setelah ditahan imbang tamunya Parma 2-2 dalam lanjutan Serie-A Italia di San Siro, Senin 14 Desember 2020 dini hari WIB.

Parma unggul dua gol lebih dahulu dari AC Milan setelah Hernani mencetak gol di menit ke-13 untuk memberi Parma keunggulan.

Di babak kedua, Parma kembali membobol gawang AC Milan lewat Jasmin Kurtic. Milan kemudian memperkecil ketertinggalan di menit ke-58 lewat gol Theo Hernandez. sekali lagi menjebol gawang Parma untuk memaksakan hasil imbang.

Baca Juga: Sinopsis Ikatan Cinta Senin 14 Desember: Gawat, Elsa Bebas, Mama Rosa Depresi Tahu Kelakuan Roy

Walau gagal menang, AC Milan tetap di puncak klasemen dengan 27 poin berkat 11 laga tak terkalahkan, sementara Parma tertahan di peringkat 14 dengan 11 angka.

Jalannya Pertandingan

Sebelum pertandingan dimulai, dua tim kesebelasan mengheningkan cipta untuk salah satu legenda Italia yang baru saja berpulang, Paolo Rossi.

Pertandingan baru dimulai dua menit Parma mulai menggebrak. Sepakan voli Karamoh menjadi usaha pertama yang mengarah ke gawang Donnarumma. Tetapi sang penjaga gawang tak mengalami kesulitan berarti.

Sial bulan Milan baru lima menit berjalan, bek Matteo Gabbia harus ditandu keluar lapangan dan tak bisa melanjutkan pertandingan usai bertabrakan dengan Cornelius. Kalulu masuk menggantikannya.

Baca Juga: Prakiraan Cuaca 14 Desember 2020 untuk Bandung dan Sekitarnya: Siang Sampai Sore Hujan Ringan

Halaman:

Editor: Hendra Karunia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x