Hadapi Bhayangkara FC, Arema FC Siap Salip Persib di Puncak Klasemen BRI Liga 1: Kami menargetkan Tiga Poin

- 9 Januari 2022, 09:00 WIB
Hadapi Bhayangkara FC, Arema FC Siap Salip Persib di Puncak Klasemen BRI Liga 1
Hadapi Bhayangkara FC, Arema FC Siap Salip Persib di Puncak Klasemen BRI Liga 1 /instagram.com/aremafcofficial/

BAGIKAN BERITA - Arema FC menargetkan tiga poin dalam menghadapi Bhayangkara FC dan siap salip Persib Bandung di puncak klasemen sementara putaran kedua BRI Liga 1.

Pertandingan antara Arema FC melawan Bhayangkara FC akan digelar di Stadion Kompyang Sujana, Denpasar pada Minggu 9 Januari 2022 ini, Arema FC siap salip Persib Bandung di puncak klasemen sementara putaran kedua BRI Liga 1.

Dalam laga kontra melawan Bhayangkara FC ini Arema FC akan fokus ke pertandingan dan siap meraih poin tiga sehingga bisa salip Persib Bandung di puncak klasemen sementara putaran kedua BRI Liga 1.

Baca Juga: Kiper Persik Adi Satryo Terkapar Tak Sadarkan Diri, Terkena Kaki Pemain Borneo FC, Ini Kondisi Terbarunya

“Tentu kami fokus ke pertandingan ini. Kami mencoba melakukan yang terbaik untuk mendapatkan tiga poin, seperti yang selalu kita lakukan setiap laga. Jika menang, kami bisa naik ke puncak klasemen, dan itu bagus buat kami,” ujar Eduardo Almeida seperti dilansir di laman resmi klub yang dilihat redaksi Bagikan Berita pada Minggu 9 Januari 2022.

Pada saat ini, Arema FC berada di peringkat ketiga BRI Liga1 dengan mengemas 34 poin. Arema FC butuh tambahan tiga poin untuk mengejar Persib dan Bhayangkara FC yang berada di posisi pertama dan kedua dengan poin sama 37.

Seperti diketahui, jelang lawan Bhayangkara FC dalam lanjutan Liga 1 2021-2022 pada Minggu 9 Januari 2022, Arema FC kedatangan tiga pemain Timnas Indonesia yang baru selesai menjalankan karantina setelah mengikuti ajang AFF di Singapura.

Baca Juga: Sempat Bingung Memilih Klub, Irfan Jaya Akhirnya Pilih Bali United Bermain di BRI Liga 1, Ini Alasannya

Kabar kedatangan tiga punggawa Timnas tersebut, membuat kekuatan Arema FC semakin bertambah.

Adapun tiga pemain Timnas Indonesia asal Arema FC yang telah hadir dan siap melawan Bhayangkara FC dalam lanjutan putaran Kedua Liga 12021-2022 diantaranya Dedik Setiawan, Kushedya Hari Yudo dan Rizky Dwi Febrianto.

Halaman:

Editor: Ali Bakti

Sumber: aremafc.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x