Piala Presiden 2022: Tim yang Kalah Tetap Dapat Cuan, Ini Nominal Match Fee yang Diterima Klub di Setiap Laga

- 7 Juni 2022, 12:34 WIB
Jadwal Piala Presiden 2022  Pekan Pertama, Ada Super Big Match Persib Vs Bali United di Grup C
Jadwal Piala Presiden 2022 Pekan Pertama, Ada Super Big Match Persib Vs Bali United di Grup C /instagram.com/officialpialapresiden/

BAGIKAN BERITA - Tim yang kalah dalam gelaran Piala Presiden 2022 yang mulai digelar pada 11 Juni hingga 17 Juli mendatang tidak usah khawatir karena PT Liga Indonesia Baru (LIB) akan tetap memberikan cuan dan sudah menyiapkan nominal match fee untuk 18 klub Liga 1.

Kabar tim yang kalah akan tetap menerima cuan dalam perhelatan Piala Presiden 2022 ini, diumumkan langsung oleh Direktur Operasional PT LIB, Sudjarno.

Menurut Sudjarno match fee hanya akan diterima klub hingga babak semifinal Piala Presiden 2022.

Baca Juga: 3 Mantan Persib Resmi berkostum Persita Tangerang, Salah Satunya Sayap Lincah yang Pintar Memberikan Assist

PT Liga Indonesia Baru (LIB) sudah menyiapkan PT Liga Indonesia Baru (LIB) sudah menyiapkan nominal match fee untuk 18 klub Liga 1 yang berlaga pada Piala Presiden 2022.

"Setiap pertandingan mulai dari babak penyisihan ada match fee-nya, sampai ke babak semifinal," ucap Sudjarno kepada para wartawan.

Seperti diberitakan Antara, bahwa juara Piala Presiden akan mendapatkan hadiah sebesar Rp3 miliar.

Baca Juga: Jadwal Lengkap Piala Presiden 2022 Pekan Pertama, Ada Super Big Match Persib Vs Bali United di Grup C

Untuk juara kedua meraih Rp1,5 miliar, dan peringkat ketiga dan keempat masing-masing Rp500 juta.

Tak hanya itu, PSSI juga memberikan “upah laga” (match fee) sebesar Rp125 juta kepada klub yang memenangi pertandingan dan jika kalah mengantongi Rp75 juta.

Halaman:

Editor: Ali Bakti

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x