Thomas Doll Akan Ubah Gaya Permainan Persija Jakarta, Ini Alasannya

- 6 Juni 2022, 13:12 WIB
Pelatih Persija Jakarta Thomas Doll akan mengubah gaya permainan timnya
Pelatih Persija Jakarta Thomas Doll akan mengubah gaya permainan timnya /Instagram/@persija

BAGIKAN BERITA - Kekalahan ujicoba Persija Jakarta dari Sabah FC Malaysia membuat pelatih Thomas Doll akan mengubah gaya permainan tim asal ibukota.

Alasan Pelatih Persija Jakarta Thomas Doll bahwa dirinya akan mengubah gaya permainan skuad "Macan Kemayoran" untuk bisa bersaing di papan atas Liga 1 Indonesia 2022-2023.

"Kami akan mengubah cara bermain tim Persija Jakarta, termasuk mentalitas pemain," kata pelatih asal Jerman ini di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Minggu.

Baca Juga: Ternyata Pelatih Tanjong Pagar United Noh Alam Shah, Merupakan Sahabat Mantan Pemain Belakang Persib

Lebih lanjut Thomas Doll mengatakan, bahwa dirinya ingin pemain Persija tampil aktif dan membangun serangan menggunakan umpan-umpan pendek.

Menurut Thomas Doll operan jauh (long ball), tidak akan dipakai sesering musim lalu, di mana Persija menduduki peringkat kedelapan klasemen akhir Liga 1 Indonesia 2021-2022.

"Saya mengecek permainan tim musim lalu, kami sering sekali menggunakan 'long ball' ujar pelatih yang pernah menukangi Borussia Dortmund itu.

Baca Juga: Beda Hasil Dua Musuh Bebuyutan, Persib Menang Lawan Tanjong Pagar, Persija Ditumbangkan Sabah FC

Thomas Doll menambahkan, penting bagi Persija untuk terus menguasai bola dengan umpan-umpan mendatar, lalu bergerak untuk menciptakan peluang di depan gawang lawan.

Ketika sudah tiba di pertahanan lawan, Doll berharap pemain dari lini kedua Persija Jakarta bisa mengirimkan umpan terobosan termasuk dengan cungkil (chipped pass) yang bisa dikejar oleh penyerang bertipe pelari cepat.

Halaman:

Editor: Hendra Karunia

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x