Link Live Streaming Liga 1 Pekan Ketiga Persib Vs Dewa United: Adu Strategi Luis Milla Vs Jan Olde Riekerink

- 14 Juli 2023, 14:48 WIB
Live streaming Persib vs Dewa United
Live streaming Persib vs Dewa United /vidio.com/

BAGIKAN BERITA - Inilah link live streaming Liga 1 2023-2024 pekan ketiga antara Persib Bandung vs Dewa United yang akan digelar di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA). Adu strategi Luis Milla dengan Jan Olde Riekerink.

Pekan ketiga Liga 1 2023-2024 antara Persib Bandung vs Dewa United, akan disiarkan secara langsung melalui Indosiar dan link live streaming di Vidio.com, Jumat, 14 Juli 2023, pukul 19.00 WIB.

Selain bisa ditonton di layar kaca Indosiar, laga Persib Bandung vs Dewa United bisa juga ditonton di HP melalui layanan link live streaming Vidio.com.

Baca Juga: Luis Milla Ungkap Dewa United Bisa Berikan Kejutan pada Persib di Pekan Ketiga Liga 1

Untuk layanan link live streaming Persib Bandung vs Dewa United pada pekan kedua BRI Liga 1 2023-2024 ini, bisa dicek di akhir artikel.

Pelatih Luis Milla, menargetkan Persib meraih kemenangan melawan Dewa United di pekan ketiga Liga 1 2023-2024.

Menurutnya, para pemain Pangeran Biru mempunyai motivasi yang sangat tinggi untuk meraih kemenangan perdana setelah ditahan imbang di dua pertandingan sebelumnya.

Baca Juga: Persikab Kabupaten Bandung Tambah 4 Amunisi dari Arema FC untuk Liga 2 2023-2024

Untuk meraih hasil terbaik melawan klub asal Tangerang Selatan ini, Luis Milla telah menyiapkan taktik dan strategi terbaiknya.

"Persiapan berjalan baik. Tim juga sudah bekerja sangat keras selama sepekan ini dengan mentalitas yang juga baik," ujar Milla seperti dikutip dari laman resmi klub.

"Kami tahu, ini akan menjadi pertandingan yang sulit karena mereka bermain dengan sangat baik. Tapi, kami menginginkan kemenangan," tambah pelatih asal Spanyol ini.

Baca Juga: Butuh Waktu, Luis Milla Yakin Alberto Rodriguez akan Lebih Gacor Bersama Persib di Liga 1 2023-2024

Pada kesempatan itu juga, mantan pelatih Timnas Indonesia ini menjelaskan bahwa dalam dua pertandingan sebelumnya melawan Madura United dan Arema FC, pasukannya sudah tampil maksimal, namun karena ada kesalahan timnya hanya bermain imbang.

"Kami punya perasaan yang bagus. Hasil di pertandingan kemarin adalah hal yang normal terjadi di awal-awal musim. Kami memang melakukan sejumlah kesalahan individual, tapi saya merasa cukup positif di pertandingan melawan Dewa United ini,"paparnya.

Sementara itu, pelatih Dewa United asal Belanda mengatakan bahwa pertandingan melawan tuan rumah Persib merupakan salah satu tantangan terbesar tim asuhannya, rekor kemenangan di dua pertandingan sebelumnya belum bisa menjadi jaminan bagi timnya untuk tetap berada di papan atas, klasemen Liga 1.

Baca Juga: Sidang Komdis di Liga 1: 5 Klub dan Pemain Disanksi Denda, Termasuk Mantan Persib yang Pukul Pemain Lawan

"Saat ini kami berada di posisi yang bagus. Tapi yang terpenting adalah posisi di akhir musim. PERSIB sejauh ini merupakan lawan yang paling impresif dan Bali United yang akan kami hadapi dua pekan mendatang. Jadi ini adalah tantangan besar," ujarnya.

Head to head Persib vs Dewa United

14 Desember 2022: Dewa United 1-1 Persib (Liga 1)

20 Maret 2023: Persib 2-1 Dewa United (Liga 1)

15 Juni 2023: Persib 2-1 Dewa United (Uji coba)

Baca Juga: Jadi Kapten Persib, Teja Paku Alam Makin Termotivasi untuk Memberikan yang Terbaik

Prediksi Susunan Pemain kedua kesebelasan

Persib Bandung (3-5-2): Teja Paku Alam; Nick Kuipers, Alberto Rodriguez, Daisuke Sato; Putu Gede, Rachmat Irianto, Marc Klok, Beckham Putra, Edo Febriansyah; David Da Silva, Ciro Alves.
Pelatih: Luis Milla.

Dewa United (4-3-3): Sonny Stevens; Iqbal Al Ghuzat, Agung Mannan, Risto Mitrevski, Mochammad Zaenuri; Theo Numberi, Ricky Kambuaya, Dimitris Kolovos; Egy Maulana Vikri, Alex Martins, Majed Osman.
Pelatih: Jan Olde Riekerink.

Baca Juga: Balik ke Spanyol, Tyronne Gustavo del Pino Berharap Bisa Kembali ke Persib Bandung

Untuk dapat menyaksikan Liga 1 2023-2024 antara Persib Bandung vs Dewa United, pembaca cukup klik disini.***

Editor: Ali Bakti

Sumber: Persib.co.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x