6 Tips Mengajari Anak Perempuan Untuk Berhijab Sejak Dini, Nomor 4 Paling Penting

- 4 Februari 2021, 05:00 WIB
6 Tips Mengajari Anak Perempuan Untuk Berhijab Sejak Dini, Nomor 4 Paling Penting
6 Tips Mengajari Anak Perempuan Untuk Berhijab Sejak Dini, Nomor 4 Paling Penting /ali bakti/

BAGIKAN BERITA - Menggunakan hijab dan menutup aurat adalah kewajiban bagi tiap muslimah.

Agar seorang perempuan dapat terbiasa menutup aurat saat sudah dewasa, maka sejak kecil ia sudah harus dibiasakan oleh orang tuanya. Nah, untuk lebih lengkapnya, simak tips mengajarkan hijab untuk anak berikut ini!.

Mengenalkan hijab pada anak memang perlu dilakukan dengan langkah yang tepat. Orang tua harus memerhatikan bagaimana kepribadian dan kebiasaan anak.

Baca Juga: Prakiraan Cuaca 4 Februari 2021: Hati-Hati Sedia Payung, Bandung akan Hujan dari Pagi hingga Malam Hari

Mengajari anak perempuan untuk berhijab akan sekaligus mengenalkannya pada agama dan menumbuhkan kesadaran agar mencintai Tuhan, mematuhi perintah-Nya dan menjauhi larangan-Nya.

Kewajiban menutup aurat dijelaskan dalam Firman Allah : “Hai Nabi, katakanlah kepada istri-istrimu, anak-anak perempuanmu dan isteri-isteri orang beriman: “Hendaklah mereka mengulurkan jilbabnya ke seluruh tubuh mereka.“ (Q.S. Al-Ahzab ayat : 59).

Menutup aurat atau memakai jilbab adalah kewajiban bagi perempuan muslimah. Meski berlaku bagi yang sudah baligh, tapi orang tua harus membiasakan anaknya berjilbab sejak dini.

Baca Juga: Inilah Sosok Gathan Saleh Hilabi Mantan Suami Dina Lorenza yang Ditangkap Polisi karena Narkoba

Pasalnya, dalam Islam, kewajiban orang tua kepada buah hatinya adalah memastikan mereka taat kepada Allah SWT, termasuk menutup aurat.

Dengan mengenalkan hijab sejak kecil, anak juga dapat mengetahui bahwa hijab merupakan salah satu identitas seorang muslimah yang harus selalu mereka jaga.

Berikut ini Tips mengajari anak perempuan untuk berhijab yang dirangkum Bagikan Berita dari berbagai sumber:

Baca Juga: Gempa Kembali Melanda Majene, Sulawesi Barat Sore ini berkekuatan Magnitudo 5,2: Banyak Bangunan Hancur!

1. Berikan Contoh dari Orangtuannya
Sebelum mengajari anak perempuan untuk berhijab, alangkah lebih baiknya orangtua terutama ibu harus memulainya terlebih dahulu.

Agar sang anak dapat mencontoh ibunya yang merupakan orang terdekat dikeluarganya. Mulailah dari ibu yang berhijab agar anaknya kelak menjadikannya sebagai panutan.

2. Beri Penjelasan
Berikan pemahaman pada anak tentang menutup aurat sebagai perempuan shalehah secara perlahan. Ceritakan juga berbagai kisah motivasi Islami dalam keutamaan berhijab.

Baca Juga: UP DATE COVID-19 Rabu 3 Februari 2021: Sudah 30.770 Orang Meninggal Dunia di Indonesia, Hati-Hati!

Dan memberi pemahaman pun jangan terlalu berharap ia akan langsung mengerti.Usianya yang masih dini sebagai orangtua haruslah sabar membimbingnya.

3. Perkenalkan Anak pada Pakaian Muslimah
Orangtua dapat mengenalkan hijab kepada anak sejak kecil dengan cara membiasakan mereka untuk memakai pakaian muslimah secara bertahap, seperti memakaikan kerudung dan juga baju panjang.

Tidak perlu dilakukan setiap saat, tetapi lakukanlah ketika mereka akan keluar rumah atau hendak berpergian. Penting juga untuk memilihkan bahan yang cocok bagi anak. Pilihkan bahan yang mudah menyerap keringat dan nyaman ketika dipakai.

Baca Juga: Merasa Difitnah Mantan Asisten Pribadinya, Dewi Perssik Murka: Manusia Tak Bersyukur Kau!

4. Sediakan Lingkungan yang Tepat bagi Anak
Mengajari anak perempuan untuk berhijab juga harus turut ditunjang dengan lingkungan yang mendukung.

Menempatkan anak di sekolah Madrasah, misalnya, yang semua siswinya berhijab, akan mendorong akan agar lebih rajin menutup aurat karena melihat teman-teman dan guru-gurunya melakukan tindakan serupa.

5. Berikan tontonan edukasi.
Tontonan merupakan media edukasi bagi anak. Sebab, mereka akan meniru apa saja yang sering ia tonton.

Baca Juga: Inilah Curhatan Sha Alberthine Hartini Ibunda Marco Panari Atas Kematian Putranya: Hati Mama Hancur!

Maka menjadi suatu kewajiban bagi orang tua untuk memastikan bahwa tontonan yang dilihat anak adalah tontonan yang mengedukasi dan mengajak pada taat pada ajaran Islam. Misalnya, figur perempuan dalam tontonan tersebut menutup aurat atau berjilbab.

6. Berikan Reward pada Anak
Sesekali berilah hadiah atau reward kepada anak karena telah rajin dan semangat dalam berhijab.

Namun, orangtua harus selalu mengingatkan anaknya bahwa hadiah terbesar yang kelak akan mereka dapat atas ikhtiar mereka dalam berhijab ialah hadiah dari Allah, yakni surga.

Baca Juga: Inilah Aung San Suu Kyi Peraih Nobel 1991 yang Dikudeta Militer, Jatuh Reputasinya karena Krisis Rohingya

Dengan demikian, sang anak semakin termotivasi untuk dapat dicintai Allah dan menggapai surga-Nya.

Demikian adalah beberapa cara agar anak perempuan terbiasa berhijab. Semoga membawa manfaat. ***

Editor: Ali Bakti

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah