Salah Tangkap, Polisi Prancis Bebaskan Warga Saudi Diduga Terlibat Pembunuhan Jurnalis Senior Jamal Khashoggi

- 9 Desember 2021, 11:17 WIB
Jurnalis Senior Jamal Khashoggi
Jurnalis Senior Jamal Khashoggi /instagram//explore/tags/jamalkhashoggi/

Seperti dilansir AFP, penangkapan Khalid al-Otaibi mendapat reaksi keras dari Arab Saudi, melalui kedutaanya di Paris, Saudi meminta polisi Prancis untuk membebaskan warganya karena menganggap warganya tersebut tidak ada kaitanya dengan pembunuhan Jamal Khashoggi.

Baca Juga: Tidak Mau Susah Dunia dan Akhirat, Segera Datang ke KUR BSI, Dapat Pinjaman Modal Kerja Rp50 Juta Tanpa Riba

Selain itu, mereka menjelaskan bahwa nama Khalid al-Otaibi nama yang sangat umum di Arab Saudi dan Khalid al-Otaibi yang dimaksud Prancis telah ditahan di penjara Arab Saudi.

Seperti diketahui, Khashoggi adalah kritikus utama Putra Mahkota Mohammed bin Salman yang merupakan pemimpin de facto Arab Saudi.

Khashoggi ditahan di konsulat Saudi di Istanbul pada tanggal 2 Oktober 2018. Sejumlah pejabat Turki percaya bahwa Khashoggi disiksa secara brutal selama beberapa hari dan dibunuh di dalam konsulat.

Baca Juga: Tanpa Jaminan dan Angsuran Ringan, Dapat Pinjaman Modal Usaha Rp15 Juta dari PNM Mekaar Plus Khusus Perempuan

Pembunuhan tersebut dilakukan oleh 15 orang yang didatangkan langsung dari Arab Saudi.Penyiksaannya direkam, lalu jenazahnya dipotong dan diam-diam dikeluarkan dari konsulat.

Pada 19 Oktober lalu, pemerintah Saudi mengakui bahwa Khashoggi telah tewas di dalam konsulatnya. Mereka mengklaim bahwa pertikaian dengan Khashoggi menghasilkan "perkelahian yang menyebabkan kematiannya".***

Halaman:

Editor: Ali Bakti

Sumber: AFP


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x