Banjir Tidak Hanya di Jakarta, Mantan Gubernur Jakarta Bang Yos: Kenapa Cuma Anies Baswedan yang di Nyinyirin!

- 25 Februari 2021, 21:30 WIB
Banjir Tidak Hanya di Jakarta, Mantan Gubernur Jakarta Bang Yos: Kenapa Cuma Anies Baswedan yang di Nyinyirin!
Banjir Tidak Hanya di Jakarta, Mantan Gubernur Jakarta Bang Yos: Kenapa Cuma Anies Baswedan yang di Nyinyirin! /Antara/Ricky Prayoga/

 BAGIKAN BERITA-Banjir Jakarta selalu menjadi isu yang menarik terutama bagi lawan politik Gubernur DKi Jakarta Anies Baswedan.

Mulai dari politisi seperti Ferdinand Hutahaen dan juga politisi partai PSI Giring Ganesha mengkritik kebijakan penanganan banjir oleh Anies Baswedan.

Bahkan banjir Jakarta kini telah  menjadi isu nasional sehingga semua politisi yang bersebrangan dengan Anies Baswedan  menyerangnya.

Baca Juga: Innalillahi! Seorang Pawang Gajah di Spanyol Tewas Mengenaskan Setelah Dihempaskan Belalai Gajah Betina

Melihat Anies Baswedan diserang oleh lawan politiknya membuat mantan Gubernur DKI Jakarta Sutiyoso atau biasa disapa Bang Yos merasa heran.

Menurut Sutiyoso atau Bang Yos, padahal banjir tidak hanya terjadi di Jakarta tetapi merata hampir di seluruh wilayah Indonesia, tetapi  kenapa semuanya menyerang Anies Baswedan.

Bahkan, menurut Bang Yos, Ibu Kota Jakarta tempat berkumpulnya banyak politisi yang menyebabkan  banyak aktifitas politik didalamnya.

Baca Juga: Inilah 4 Kriteria Lansia yang Tidak Bisa di Vaksin Covid-19

Hal tersebut disampaikan oleh Bang Yos dalam sesi wawancara pada acara Mata Najwa yang diunggah pada kanal Youtube Najwa Shihab yang diunggah pada 25 Februari 2021.

“Banjir kan dimana-mana,” ujar Bang  Yos sebagaimana yang dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari kanal Yotube Najwa Shihab yang diunggah pada 25 Februari 2021.

“Di Jakarta dan disekitarnya di bandung di Semarang, di Kalimantan, pemerintah pusat mengatakan ada cuaca ekstrem di republik ini, tapi yang digebukin Anies, kenapa ya? gue heran juga,” ucap Bang Yos.

Baca Juga: AHY Boleh Bernafas Lega, 6 Sayap Organisasi Partai Demokrat Tetap Setia dan Tolak Rencana KLB

Baca Juga: Fadli Zon Samakan Kerumunan Jokowi dengan HRS, Muanas Alaidid: Maumere NTT Itu Zona Hijau Bos

Pada kesempatan itu, Najwa Shihab mempertanyakan mengapa bisa terjadi seperti itu.

“Kenapa bang Yos kira-kira, menurut anda jadi kalau di Ibu Kota politisasinya lebih kencang karena aktor politiknya,” tanya Najwa Shihab.

Baca Juga: Gara-Gara Unggahan  Anya Geraldine Salah Sebut Lokasi Borobudur Menjadi Trending, Pemkab Magelang Dirugikan

Bang Yos menjelaskan bahwa hampir seluruh politisi menjadi penduduk Republik Indonesia.

“Nah, iya pastilah kita jadi ibu Kota Negara ini penduduknya dari tukang batu sampai RI 1jadi penduduk Jakarta, ditengahnya ini Ketua Partai, Ketua MPR, Ketua DPR, anggota Dewan tingkat satu sampai  tingkat  pusat,” tutur Bang Yos.

Namun, yang cukup menarik, Bang Yos akan merasa cemburu jika Gubernur sekarang tidak ‘digebukin’ karena dirinya pun pernah mengalami hal yang sama.

Baca Juga: LIVE STREAMING Ikatan Cinta Malam Ini, Aldebaran Ketahuan Andin Bawa Reyna Tes DNA

“Jadi kalau Anies dan A Riza tidak digebukin ya gue ini cemburu kenapa waktu gue digebukin terus kenapa Gubernur sekarang tidak, gitu,” tandas Bang Yos.

Artikel ini sebelum nya telah tayang di Tasik malaya Pikiran Rakyat dengan judul Mantan Gubernur DKI Jakarta Bang Yos: Banjir Dimana-mana Kenapa yang ‘Digebukin Anies’?

Bahkan, Bang Yos mengatakan, hikmah dari sering ‘digebukin’ adalah semakin dikenal banyak orang.

“Tapi hikmahnya Anies  ada kita semakin kesohor kalau sekaring digebukin,” tutur Bang Yos.*** ( Silmi Fadillah Meitasnia/ https:// Pikiran Rakyat Tasikmalaya)

Editor: Hendra Karunia

Sumber: tasikmalaya.pikiran-rakyat.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah