PPKM Jawa Bali Kembali Diperpanjang, Simak Penyesuaian Terbaru Fasilitas Mall hingga Perkantoran

- 20 September 2021, 19:58 WIB
Ilustrasi suasana mall.
Ilustrasi suasana mall. /Pixabay/picaidol.

Ada beberapa penyesuaian selama PPKM antara lain akan dilakukan uji coba pembukaan mall bagi anak-anak dibawah berusia kurang dari 12 tahun dengan pengawasan dan pendampingan orang tua.

Penyesuaian tersebut akan diterapkan di wilayah Jakarta, Bandung, Semarang, DI Yogyakarta, dan Surabaya.

Pembukaan bioskop dengan kapasitas maksimal 50% pada kota level 2 dan 3 dengan prokes ketat dan penggunaan aplikasi PeduliLindungi.

Baca Juga: Aldebaran dan Ricky Bersekutu Hancurkan Felix, Pembunuh Papa Hartawan Akan Terbongkar di Ikatan Cinta

Pembukaan pelaksanaan pertandingan Liga Dua akan digelar di kota kabupaten level 3 dan 2, dengan maksimal 8 pertandingan per minggu.

Restoran outdoor dalam fasilitas olahraga dapat beroperasi dengan kapasitas 50%.

Perkantoran non-esensial kabupaten-kota level 3 dapat melakukan work from office kapasitas 25% bagi pegawai yang sudah melakukan vaksinasi dan harus sudah memakai QR PeduliLindungi.

Baca Juga: Tak Banyak Orang Tahu, Cara Cek Penerima Banpres BPUM BRI dan BNI PNM Mekaar Rp1,2 Juta, Siapkan NIK KTP

Luhut juga menyampaikan pemerintah tidak akan melakukan perubahan drastis dan cepat, hal tersebut dikarenakan pemerintah tidak ingin membuat kesalahan terkait situasi pandemi.

"Pemerintah terus memohon pada masyarakat agar sekali lagi tidak ber-euforia, kelengahan sekecil apapun dapat memicu terjadi peningkatan kasus," tegas Luhut.

Halaman:

Editor: Ahmad Taofik


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x