Mahasiswa Kepung Istana 11 April Besok, Menkopolhukam Mahfud MD Wanti-wanti Agar Aparat Lakukan Hal Ini

- 10 April 2022, 12:28 WIB
Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan (Menkopolhukam) Mahfud MD izinkan mahasiswa gelar demo 11 April. Ini pesannya.
Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan (Menkopolhukam) Mahfud MD izinkan mahasiswa gelar demo 11 April. Ini pesannya. /tangkapan layar Youtube kemenko polhukam/

BAGIKAN BERITA – Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan (Menkopolhukam) Mahfud MD merespon rencana unjuk rasa besar-besaran mahasiswa pada 11 April besok.

Badan Eksekutif Mahasiswa Seluruh Indonesia (BEM) mengonfirmasi setidaknya massa yang akan mengikuti demonstrasi besok sebanyak 1.000 orang.

Mahfud menilai unjuk rasa yang dilakukan oleh mahasiswa merupakan sebuah proses demokrasi di Indonesia.

Baca Juga: Haya Perlu KTP dan Dokumen Ini untuk Dapat Tiket Mudik Gratis, Berangkat 28 April Bisa Daftar dari Sekarang

Untuk itu, Mahfud MD berpesan agar mahasiswa tidak melakukan anarkisme saat menyuarakan pendapatnya.

Begitupun kepada aparat yang bertugas mengamankan demontrasi, Mantan Ketua MK ini berpesan agar tidak melakukan kekerasan dalam mengawal aksi.

Mahfud menyampaikan pesan itu salah satunya kepada Wakil Kepala Badan Intelijen dan Keamanan Polri Irjen Pol Merdisyam yang mewakili Kapolri saat Rapat Koordinasi Terbatas di Kantor Kemenko Polhukam, Jakarta, Sabtu 9 April.

“Dalam menghadapi rencana unjuk rasa itu, pemerintah sudah melakukan koordinasi dengan aparat keamanan dan penegak hukum, agar melakukan pelayanan dan pengamanan sebaik-baiknya, tidak boleh ada kekerasan, tidak membawa peluru tajam, juga jangan sampai terpancing provokasi,” kata Mahfud saat rapat.

Baca Juga: Akhirnya Istana Respon Recana Unjuk Rasa 11 April, Mahfud MD: Yang Penting, Aspirasinya Didengar Pemerintah

Halaman:

Editor: Ahmad Taofik

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x