Tinjau Jalan Rusak di Lampung, Presiden Jokowi: Jika Pemprov Tidak Sanggup Perbaiki akan Diambil Alih PUPR

- 5 Mei 2023, 14:20 WIB
Presiden Jokowi ke Lampung, Penampakan Mobil RI 1 Menyusuri Jalan yang Rusak Parah
Presiden Jokowi ke Lampung, Penampakan Mobil RI 1 Menyusuri Jalan yang Rusak Parah /Tangkapan Layar /

Tidaj hanya itu, saat ini sudah terpasang spanduk imbauan berwarna kuning bertuliskan "Hati-hati Jalan Berlubang" di sebelah kiri jalan. Kemudian, menuju pintu Tol Kota Baru Itera, terlihat terdapat pengerjaan perbaikan jalan rusak dengan rigid beton.

Sementara itu, memasuki Kota Baru, di Kecamatan Jati Agung, Kabupaten Lampung Selatan, jalan yang terlihat bagus dengan rigid beton kurang lebih 500 meter dihitung dari perempatan lampu merah menuju pintu Tol Itera.

Setelah itu, sisanya hingga menuju ke lokasi bangunan perkantoran yang terbengkalai di Kota Baru, terlihat rusak parah.

Baca Juga: TERUNGKAP! Ternyata Ini Alasan Presiden Jokowi Tak Undang Surya Paloh Ketum Partai NasDem ke Istana Negara

Seperti diketahui, kunjungan kerja Jokowi ke Lampung untuk memastikan kebenaran banyaknya jalanan rusak yang videonya tersebar di dunia maya.

Jokowi menjelaskan, Pemerintah saat ini sedang memulai upaya mengumpulkan data-data mengenai jalan-jalan rusak parah di kabupaten, kota, dan provinsi.

Tidak hanya itu, Jokowi meyakini hal itu terjadi karena Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD), baik di tingkat provinsi maupun kabupaten dan kota, tidak dialokasikan untuk pembangunan infrastruktur.

Presiden RI Joko Widodo juga mengungkapkan kalau jalan rusak di Provinsi Lampung akan diambil alih oleh Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat jika pemerintah provinsi maupun kabupaten tidak memiliki kemampuan anggaran untuk memperbaikinya.

Baca Juga: Tatap Liga Indonesia 2023-2024, Madura United Lepas 10 Pemain, Salah Satunya Mantan Persib Bandung

Hal itu dikatakan Presiden Jokowi setelah mengunjungi Pasar Tradisional Natar, Lampung Selatan, Jumat.

Halaman:

Editor: Hendra Karunia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah