Jawa Barat Susah Dikejar, Selisih Perolehan Medali dengan Jatim Terpaut Jauh di Klasemen Sementara PON XX

- 10 Oktober 2021, 09:12 WIB
Lifter Putra Jawa Barat, Carel Julius (Tengah) Raih medali Emas Kelas 109 Kg, dengan total angkatan 333 Kg, Iqbal Tawaqal (Kiri) Jawa Timur Medali Perak total angkatan 322 Kg serta Dimas Setya D. (kanan) Sumetera Utara Medali Perunggu dengan total angkatan 318 Kg Angkat Besi Putra PON XX Papua di Auditorium Universitas Cendrawasih Jayapura, Sabtu 9 Oktober 2021.
Lifter Putra Jawa Barat, Carel Julius (Tengah) Raih medali Emas Kelas 109 Kg, dengan total angkatan 333 Kg, Iqbal Tawaqal (Kiri) Jawa Timur Medali Perak total angkatan 322 Kg serta Dimas Setya D. (kanan) Sumetera Utara Medali Perunggu dengan total angkatan 318 Kg Angkat Besi Putra PON XX Papua di Auditorium Universitas Cendrawasih Jayapura, Sabtu 9 Oktober 2021. /Dadang Tri./PB PON XX PAPUA

BAGIKAN BERITA – Provinsi Jawa Barat semakin kokoh berada di puncak klasemen perolehan medali Pekan Olahraga Nasional (PON) XX Papua 2021.

Hingga Minggu 10 Oktober 2021 pagi, Jawa Barat tetap memimpin klasemen, diikuti Jawa Timur dan DKI Jakarta.

Jawa Barat boleh berbesar hati lantaran selisih perolehan medali emas dengan posisi kedunya, Jatim terpaut cukut jauh yakni 10 medali emas.

Baca Juga: Klasemen Sementara PON XX Papua 2021: Jawa Barat Kokoh di Posisi Puncak, Intip Peringkat DKI Jakarta dan Jatim

Meski demikian, provinsi yang dipimpin gubernur Ridwan Kamil ini harus tetap waspada karena Jawa Timur mulai menunjukkan "taringnya".

Dari sebagian cabang olahraga yang telah dipertandingkan, sejumlah kontingen telah berhasil membawa pulang medali.

Inilah klasemen sementara perolehan medali PON XX Papua 2021 per Hari Minggu, 10 Oktober 2021 pagi.

Baca Juga: Dapat Rezeki BSU 2021 Rp1Juta Bulan Oktober 2021, yang Tidak Punya Bank Himbara Akan Dibuatkan Burekol

Di posisi pertama, Jawa Barat masih tak tergoyahkan memimpin klasemen sementara. Provinsi yang dipimpin Ridwan Kamil tersebut berhasil mengumpulkan 214 medali, dengan rincian 78 emas, 65 perak, dan 71 perunggu.

Sedangkan Provinsi yang dipimpin Khofifah Indar Parawansa, Jawa Timur berhasil menduduki posisi kedua setelah menyalip DKI Jakarta kemarin, Sabtu 9 Oktober 2021.

Jatim berhasil mengumpulkan 181 medali, terdiri dari 68 medali emas, 61 perak, dan 52 perunggu.

Baca Juga: Duel Seru! Saksikan Word Heavy Weight Championship antara Tyson Fury Vs Deontay Wilder Live Indosiar

Sedangkan Ibu Kota Indonesia, DKI Jakarta harus puas di posisi ketiga dengan perolehan 192 medali, yang terdiri dari 68 emas, 54 perak, dan 70 perunggu.

Untuk lebih jelasnya, inilah 10 besar klasemen sementara Perolehan Medali PON XX Papua 2021 hingga Minggu, 10 Oktober pagi ini:

1. Jawa Barat: 78 Emas, 65 Perak, 71 Perunggu

2. Jawa Timur: 68 Emas, 61 Perak, 52 Perunggu

3. DKI Jakarta: 68 Emas, 54 Perak, 70 Perunggu

Baca Juga: Jadwal Acara Trans TV Minggu 10 Oktober, Saksikan NCT Life in Gapyeong, Bioskop Trans TV: Batman dan Robin

4. Papua: 59 Emas, 32 Perak, 59 Perunggu

5. Jawa Tengah: 18 Emas, 31 Perak, 35 Perunggu

6. Bali: 15 Emas, 13 Perak, 21 Perunggu

7. Riau: 14 Emas, 15 Perak, 15 Perunggu

Baca Juga: Jadwal Acara TV Trans 7 Minggu 10 Oktober 2021, MotoGP 2021, Opera Van Java, BTS, Misteri Dunia, Makan Receh

8. Kalimantan Timur: 9 Emas, 23 Perak, 29 Perunggu

9. Lampung: 8 Emas, 5 Perak, 5 Perunggu

10. Banten: 7 Emas, 9 Perak, 20 Perunggu. ***

Editor: Ahmad Taofik


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x