Jadwal India Open Selasa 11 Januari 2022: Hendra Setiawan-Mohammad Ahsan Siap Bertanding di Ganda Putra

- 11 Januari 2022, 08:52 WIB
Pasanagan ganda putra Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan
Pasanagan ganda putra Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan /.instagram.com/king.chayra//

BAGIKAN BERITA - Ini jadwal lengkap India Open 2022 Selasa 11 Januari 2021, ada Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan siap bertanding di babak 32 besar.

Pada India open 2022, Indonesia hanya menurunkan 5 wakil non-pelatnas yakni tunggal putra Tommy Sugiarto, ganda putri Fitriani /Yulia Yosephine Susanto dan pasangan ganda putra Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan.

Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan merupakan unggulan pertama di ajang India open 2022 dan merupakan kejuaran bulutangkis internasional pertama pada tahun ini, setelah istirahat selama sebulan pasca Kejuaraan Dunia 2021 di Huelva, Spanyol.

Baca Juga: 2 Bulan Tinggalkan Persib, Bandung Victor Igbonefo Sudah Gatal untuk Bertanding Melawan Bali United

India Open 2022, merupakan kejuaran yang masuk kalender BWF World Tour Super 500 dan berhadiah 400 ribu dolar AS atau setara dengan Rp7,2 miliar.

Kejuaraan yang digelar di K. D. Jadhav Indoor Hall, New Delhi, India tersebut, Indonesia tidak menampilan tim utamanya.

Para pemain utama Indonesia masih menjalani masa istirahatnya dan untuk menghindari virus corona omicron yang pada saat ini sedang mengganas di belahan dunia.

Baca Juga: Ezra Walian Senang Gabung Kembali dengan Persib dan Siap Tampil Melawan Bali United: Saya Berlatih Keras!

Pada kejuaraan India Open 2022 ini, pasangan ganda putra Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan akan bertemu dengan Prem Singh Chouhan/Rajesh Verma.

Sedangkan Tommy Sugiarto dan Fitriani / Yulia Yosephine Susanto akan turun di tunggal putra dan ganda putri akan memulai pertandingan besok Rabu.

Sementara di tunggal putra, unggulan pertama asal tuan rumah Kidambi Srikanth melawan koleganya dari India Siril Verma.

Baca Juga: Tidak Ada Foto PSIS Lagi di Instagram, Alfeandra Dewangga Jadi Bermain di K-League?

Untuk tunggal putri, PV Sindhu yang juga berasal dari India akan berhadapan dengan teman senegaranya Sri Krishna Priya Kudaravalli.

Sedangkan di ganda campuran, Tan Kian Meng/Lai Pei Jing yang bertindak sebagai unggulan pertama akan ditantang pasangan tuan rumah Pratik Ranade/Kanika Kanval.***

Editor: Ali Bakti


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x