Persis Solo Sukses Gaet Striker Haus Gol Mantan Pemain Persib dan Persebaya

- 12 Mei 2022, 06:57 WIB
Persis Solo sukses datangkan penyerang  mantan Persib dan Persebaya
Persis Solo sukses datangkan penyerang mantan Persib dan Persebaya /instagram.com/persisofficia/

BAGIKAN BERITA - Persis Solo akhirnya sukses gaet Samsul Arif striker haus gol mantan pemain Persib dan Persebaya untuk menghadapi Liga 1 yang rencananya akan di gelar pada akhir Juli 2022 ini.

Sebelum resmi ke Persis Solo, pada kompetisi tahun lalu, Samsul Arif telah bermain dengan Persebaya dan menjadi striker lokal tersubur dengan 11 gol dari 26 pertandingan.

Torehan 11 gol tersebut, membuat Persebaya ingin memperpanjang kontrak Samsul Arif, namun, pria yang akrab disapa Cak Sul itu lebih memilih Persis Solo untuk pelabuhan selanjutnya.

Baca Juga: Tak Gratis! PSIS Semarang Sukses Datangkan Sayap Lincah Berlabel Timnas dari Borneo FC

Kabar merapatnya Samsul Arif ke Persis Solo diumumkan langsung melalui akun instagram resmi klub pada Rabu 11 Mei 2022.

"Selamat datang di Bumi Sambernyawa, Samsul Arif!" tulis Persis Solo.

Sementara itu, Samsul Arif mengaku merasa bahagia bisa bahagia bergabung dengan klub yang dimiliki Kaesang Pangarep ini.

Baca Juga: Djajang Nurjaman Bawa Mantan Striker Persib Bandung untuk Perkuat Tira Persikabo

“Tentunya saya sangat senang bisa bergabung dengan Persis Solo, tim yang memiliki sejarah panjang dan ambisi yang serius untuk mengarungi Liga 1 musim depan,” ungkap pemain yang berusia 37 tahun ini.

Selain itu, pemain yang pernah bersama Persib di era pelatih Djajang Nurjaman ini berharap bisa memberikan kontribusi yang besar bagi kesuksesan Persis Solo di Liga 1 yang akan datang.

"Semoga bisa memberikan kontribusi yang bagus terhadap tim dan menyatu dengan skema permainan yang diterapkan,” tambahnya.

Samsul Arif  resmi berseragam Persis Solo
Samsul Arif resmi berseragam Persis Solo

Baca Juga: Ternyata Ini Alasan Mantan Persib Bandung Mario Jardel Bergabung dengan Persita Tangerang

Sebagai informasi, Samsul Arif merupakan pemain ke-11 yang meninggalkan Persebaya karena tidak ada kesepakatan kontrak, padahal Bajul Ijo ingin mempertahankannya.

Pada April 2022 lalu, pemain yang memiliki kecepatan dan tendangan keras ini mengucapkan kata-kata perpisahan kepada Persebaya.

"Terimakasih @officialpersebaya," tulis Samsul Arif.

"Sekali ijo tetap ijo (Sekali hijau tetap hijau)."

"Salam Satu Nyali, Wani."

Baca Juga: Belum Puas dengan Skuad Barunya, Arema FC Datangkan Pemain Lokal Baru, Ini Bocorannya

Berikut ini Profil dan Biodata Samsul Arif Munip

Nama : Samsul Arif Munip

Tempat tanggal lahir: Bojonegoro, 14 Januari 1985

usia: 37

Tinggi badan : 168

Pekerjaan : pesepakbola/atlet

Klub saat ini: Persis Solo

Kewarganegaraan: Indonesia

Posisi bermain: sudah.***

Editor: Ali Bakti

Sumber: Instagram


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah