NET TV Hadirkan Program International Boxing Fight Sports Live dan Knockouts, Catat Tanggal dan Harinya

- 14 Mei 2022, 19:00 WIB
NET TV menghadirkan program International Boxing Fight Sports live dan knockouts. Jermell Charlo dan Brian Castano Perebutkan Gelar Kejuaraan Dunia Kelas Menengah Super.  Para petinju yang bertarung untuk memperebutkan sabuk juara dunia, akan ditayangkan secara live di NET TV.
NET TV menghadirkan program International Boxing Fight Sports live dan knockouts. Jermell Charlo dan Brian Castano Perebutkan Gelar Kejuaraan Dunia Kelas Menengah Super. Para petinju yang bertarung untuk memperebutkan sabuk juara dunia, akan ditayangkan secara live di NET TV. /NET TV/

BAGIKAN BERITA-NET TV menghadirkan program International Boxing Fight Sports live dan knockouts. Jermell Charlo dan Brian Castano Perebutkan Gelar Kejuaraan Dunia Kelas Menengah Super.

Para petinju yang bertarung untuk memperebutkan sabuk juara dunia, akan ditayangkan secara live di NET TV.

Ada Jermell Charlo vs. Brian Castano (Kejuaraan Dunia Kelas
Menengah Super) akan tayang pada Minggu di NET TV, 15 Mei 2022, pukul 09.30 WIB dan Gervonta Davis vs. Rolando Romero (Kejuaraan Dunia Kelas Ringan WBA) akan tayang pada 29 Mei 2022, pukul 09.30 WIB.

Baca Juga: Terungkap, Ternyata Inilah Penyebab Kekalahan Momota dari Ginting di babak Semifinal Piala Thomas 2022

Sementara International Boxing: Fight Sports Knockouts akan
menampilkan knockouts dari para petinju terbaik, mulai dari Canelo Alfarez hingga Tyson Fury, yang akan tayang di NET TV pada 21, 22, dan 28 Mei 2022, pukul 09.00 WIB.

Menurut Yeni Anshar (Direktur Programming NET), International Boxing merupakan program spesial NET Sport yang ditunggu oleh pemirsa. “Penampilan para petinju dunia terbaik di program ini diharapkan bisa membantu mendorong tinju Indonesia.

Selain itu, semoga para atlet tinju Indonesia bisa terinspirasi dan pemirsa bisa terhibur dengan menonton International
Boxing,” jelas Yeni Anshar.

Baca Juga: Gantikan Marko Simic dan Irfan Jauhari, Persija Rekrut Top Skor PON XX Papua dengan Durasi Kontrak 3 tahun

Jermell Charlo dan Brian Castano akan kembali bertarung untuk meraih gelar Kejuaraan Dunia Kelas Menengah Super.

Sebelumnya, mereka pernah bertarung pada Juli 2021 untuk mendapat gelar tersebut, namun hasilnya berimbang. Charlo dan Castano keunggulan masing-masing saat bertarung.

Halaman:

Editor: Hendra Karunia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x