Adu Strategi Mantan Pelatih Persib Vs Eks Persija di Pekan Ke-11 Liga 1, Siapa yang Menang?

- 29 September 2022, 12:16 WIB
Jadwal Liga 1 2022-2023 di pekan kesebelas, mempertemukan Bali United vs Persikabo 1973
Jadwal Liga 1 2022-2023 di pekan kesebelas, mempertemukan Bali United vs Persikabo 1973 /Tangkap layar Indosiar/

BAGIKAN BERITA - Inilah adu strategi mantan pelatih Persib Djadjang Nurdjaman vs eks Persija Stefano Cugurra di pekan ke-11 liga 1 2022-2023, siapa yang akan memang?.

Pertandingan seru antara Bali United melawan Persikabo 1973 di pekan ke-11 Liga 1 2022-2023 akan digelar di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, 30 September 2022.

Duel sengit Bali United vs Persikabo 1973 ini, merupakan pertemuan antara pelatih yang pernah membawa tim sebelumnya menjadi kampiun Liga 1.

Baca Juga: Ini Kata Febri Hariyadi, Jika Diturunkan Luis Milla Dalam Duel Persib lawan Persija di Liga1 2022-2023

Stefano Cugurra pernah membawa Bali United dan Persija menjadi juara Liga 1 2019 dan 2021, sedangkan Djajang Nurdjaman sukses meraih kampiun bersama Persib Bandung di 2014.

Selain itu kedua pelatih papan atas tersebut pernah melatih tim di Liga 1, Coach Teco sempat membesut Persija (2017-2018).

Sedangkan Djajang Nurdjaman sudah menangani sejumlah klub seperti Persib (2007-2008 & 2012-2017), Persela Lamongan (2011), Sriwijaya FC (2017-2018), Persebaya (2018-2019). PS Barito Putera (2019-2021), dan kini Persikabo 1973.

Baca Juga: Berubah! Ini Jadwal Terbaru Big Match Persib Vs Persija di Liga 1 2022-2023

Dari semua pertemuan yang sudah dilakukan sejak 2017, Bali United unggul dalam head to head, tercatat pasukan Serdadu Tridatu lebih unggul dengan memenangkan empat laga,dua kali kalah dan sisanya seri.

Namun hasil pertemuan tersebut tidak menjamin Bali United akan menang mudah melawan Persikabo, karena pada saat ini tim asuhan Djanur sedang dalam puncak permainannya.

Terbukti di klasemen sementara Liga 1, tim asal kota hujan ini berada di peringkat kedelapan, hanya terpaut lima angka dari tuan rumah Bali United.

Baca Juga: Buruan Pesan! Tiket Gelombang 1 Persib Vs Persija Sold Out, Panpel Buka Lagi Penjulan Gelombang 2

Bahkan pelatih Stefano Cugurra mengakui Persikabo merupakan tim yang berbahaya dan dilatih oleh pelatih berkualitas.

"Persikabo memiliki pelatih bagus juga. Dia pelatih berkualitas dan berpengalaman di Liga 1. Sebagai pelatih tentu akan fokus pada persiapan tim sendiri demi hasil positif di rumah," ungkap Coach Teco seperti dikutip laman resmi klub.

Melihat catatan kedua pelatih, maka pertemuan Coach Teco dan Coach Djanur tentu akan sangat menarik untuk disaksikan.

Baca Juga: Jadwal Tayang BRI Liga 1 Pekan 11 di Indosiar Lengkap dengan Tanggal dan Jam Tayangnya

Namun Bali United tetap diunggulkan untuk meraih poin penuh karena akan bertindak sebagai tuan rumah yang akan didukung oleh suporter fanatiknya.

Tapi Persikabo 1973 juga dapat mencuri poin penuh, jika Bali United bermain seperti melawan Persis Solo yang pada saat itu bermain buruk sehingga kalah 0-2.***

Editor: Ali Bakti

Sumber: Baliutd.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x