Hadapi Borneo FC di Pekan ke-33 Liga 1, Persib Siap dengan Kekuatan Penuh

- 23 April 2024, 13:47 WIB
Gol David da Silva pastikan Persib Bandung Lolos Babak Champions Series BRI Liga 1
Gol David da Silva pastikan Persib Bandung Lolos Babak Champions Series BRI Liga 1 /Foto: ligaindonesiabaru

BAGIKAN BERITA - Hadapi Borneo FC di pekan ke-33 Liga 1 2023-2024, Persib Bandung siap dengan kekuatan penuh.

Persib Bandung siap menurunkan kekuatan terbaiknya saat melawan Borneo FC di Stadion Si Jalak Harupat Kabupaten Bandung, Kamis 25 April 2024.

Menurut pelatih Bojan Hodak, para pemain Persib dalam kondisi baik secara fisik dan mental setelah sebelumnya berhasil mengalahkan Persebaya Surabaya 3-1.

Baca Juga: SELAMAT, Inter Milan Juara Serie A 2023-2024 usai Kalahkan AC Milan, Ini Skor Akhirnya!

“Semuanya oke, atmosfernya bagus setelah kami menang. Pemain yang cedera sudah kembali,” ujar Bojan Hodak seperti dikutip dari laman resmi klub.

Bahkan Ryan Kurnia yang tidak bermain saat bertanding dengan Persebaya dan hanya menghias bangku cadangan, sudah siap untuk dimainkan melawan Borneo FC.

Sedangkan Marc Klok, Stefano Beltrame, dan Beckham Putra Nugraha yang sudah tampil pada laga sebelumnya sebagai pemain pengganti, sudah dinyatakan siap untuk bertanding.

Baca Juga: Meski Sudah Lolos ke Championship Series, Teja Paku Alam Janji Persib akan Bermain Maksimal di Dua Laga Sisa

Semenatar itu, Edo Febriansah dipastikan masih belum bisa bergabung dengan tim karena masih dalam perawatan, namun pelatih Kroasia itu optimis saat babak Championship Series, Persib akan tampil dengan kekuatan penuh.

“Mungkin hanya Edo (Febriansah) yang belum siap tapi sudah menjalani perawatan," kata mantan pelatih PSM Makassar ini.

Halaman:

Editor: Ali Bakti

Sumber: Persib.co.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x