Ingin Merayakan Valentine? Inilah 7 Rekomendasi Hotel di Bandung yang Memiliki Promo Khusus 14 Februari

12 Februari 2023, 09:00 WIB
ilustrasi Valentine: Inilah 7 hotel di Kota Bandung yang pas untuk merayakan valentine's Day. /PIXABAY

BAGIKAN BERITA –Valentine merupakan momen paling diunggu bagi orang yang memiliki pasangan.

Hari Kasih Sayang atau Valentine's Day identik dengan kencan di tempat romantis.

Bagi yang sedang mencari tempat untuk merayakan Valentine's Day, berikut 7 rekomendasi hotel di Kota Bandung yang memiliki promo khusus di tanggal 14 Februari 2023.

Dinner ataupun liburan singkat (staycation) di hotel menjadi pilihan pas untuk merayakan Valentine’s Day.

Untuk menambah referensi Anda, berikut Bagikan Berita sajikan rekomendasi hotel terbaik untuk merayakan Valentine’s Day di Kota Bandung:

Baca Juga: Deteksi Dini Kanker Serviks pada Wanita Indonesia, Bio Farma Akan Rilis CerviScan

1. Amaroossa Hotel Bandung

Amaroossa Hotel Bandung menawarkan Romantic Dinner dengan 4 course menu dan special beverage pada tanggal 14 Februari 2023.

Menu yang akan disajikan dalam Romantic Dinner khusus merayakan Hari Kasih Sayang tersebut merliputi menu Indonesian, Asian dan Western.

Table decoration di Amaroossa Hotel Bandung untuk marayakan Valentine's Day.

Menu-men tersebut disajikan karena Amaroossa Hotel Bandung ingin semua tamu dari berbagai kalangan menikmatinya.

Romantic Dinner di Amaroossa Hotel Bandung dibandrol dengan Rp456.000-nett.

Para tamu akan mendapatkan makan malam romatis dengan set menu 4 course, lengkap table decoration.

Amaroossa Hotel Bandung  menjadi pilihan tepat bagi para tamu dalam merayakan Valentine’s Days karena akan menjadikan momen dinner terindah bersama pasangannya dengan nuansa samping kolam yangg instragamable.

Untuk rservasi, bisa melalui Phone 022 4222221 atau WhatsApp 08992822221. Untuk informasi lebih lengkap, bisa mengikuti media sosial Amaroossa Hotel Bandung yaitu @amaroossa_bdg (Instagram), Amaroossa Bandung (facebook) dan amaroossahotel.com (website).

Baca Juga: Ingin Malam Tahun Baru 2023 Berkesan? 13 Hotel di Bandung Ini Punya Promo Menarik yang Wajib Dicoba Wisatawan

2. The Trans Luxury Hotel Bandung

The Trans Luxury Hotel Bandung memiliki program The Art of Love, yaitu makan malam Valentine di The 18th Restaurant and Lounge.

Hotel yang berada di Jalan Gatot Soebroto, Kota Bandung ini mengangkat perayaan cinta antara Anda dan orang yang Anda cintai.

Menu di The Trans Luxury Hotel Bandung untuk merayakan Valentine's Day.

Ini akan menjadi malam romantis yang sempurna untuk diingat seumur hidup, dengan pemandangan kota yang mempesona di malam hari, suasana yang nyaman, serta makanan dan minuman yang lezat untuk Anda, para sejoli.

Adapun paket yang ditawarkan The Trans Luxury Hotel Bandung adalah sebagai berikut:

5 Course Valentine Dinner Menu IDR 1,988,000++/couple

KOUIGN-AMANN: Round Multi Layered Cake

AMUSING: Pumpkin Canolli, Salmon Cone

BRANZINO: Tomato consommé, Olive soil, Basil oil

MANZO: Wagyu Rump, Polenta Cake, Ragu Stuffed Kale

APPLE OF MY EYE: Mousse, Compote, Yuzu Gel

7 Course Valentine Dinner Menu IDR 3,650,000++/couple

Inclusive of: A Bottle of Selected Wine and Floral Bouquet and Chocolate Praline

KOUIGN-AMANN: Round Multi Layered Cake

AMUSING: Pumpkin Canolli, Salmon Cone

LEMBANG FRAGOLE: Feta cheese, Baby Spinach, Caramelized almond

BRANZINO: Tomato consommé, Olive soil, Basil oil

MANZO: Wagyu Rump, Polenta Cake, Ragu Stuffed Kale

FORMAGGIO: Whipped Camembert, Berries compote, Walnut, Parmesan chip

APPLE OF MY EYE: Mousse, Compote, Yuzu Gel

Untuk informasi lebih lanjut dan reservasi, silakan hubungi The 18th Restaurant and Lounge +62 (022) 8428 8288 atau WhatsApp +62 811-8118-453 atau email the.18@thetranshotel.com

Baca Juga: Persyaratan Sangat Mudah, Ajukan KUR BRI, BNI dan Mandiri 2023 Cair hingga Rp100 Juta Tanpa Jaminan Tambahan

3. Mercure Bandung City Center

Mercure Bandung City Centre mengangkat tema Kangen’s Dinner. Hotel ini ingin mengajak para tamunya untuk mengungkapkan kasih sayang secara lebih umum dan luas, bukan hanya kepada pasangan.

“Menilik dari tema yang diangkat, kami ingin Valentine ini menjadi ajang temu kangen tidak hanya dengan pasangannya, namun juga dengan teman maupun keluarga. Kami ingin menunjukkan bahwa kasih sayang ini sifatnya universal,” Terang Tomy Yovan, General Manager Mercure Bandung City Centre.

Set menu di Hotel Mercure Bandung City Centre untuk merayakan Valentine's Day

“Maka, tahun ini kami menghadirkan Valentine dengan sajian all you can eat dinner buffet,” sambungnya.

Meski begitu, suasana romantis khas Valentine tetap dihadirkan, mulai dari berbagai sajian hidangan penutup yang dikreasikan dengan cantik, nuansa merah dalam dekorasi, dan hiburan akustik perpaduan gitar dan biola.

Berlokasi di Skyview Pool & Bar yang terletak di lantai 15, Mercure Bandung City Centre yang beralamat di Jalan Lengkong Besar No. 8 memiliki pemandangan cantik Kota Bandung, tentunya menambah seru suasana temu kangen bersama orang tersayang.

Kangen’s Dinner ini dapat dinikmati dengan harga Rp175.530 nett per orangnya. Terdapat promo unik seperti diskon 50% bagi orang yang datang, makan, dan duduk sendiri sepanjang makan malam, serta diskon 25% bagi yang datang minimal empat orang.

“Angka 530 yang muncul di harga bukan angka asal, namun merupakan kode angka yang berarti ‘aku merindukanmu’, sesuai dengan tema Valentine kami,” tutup Tomy Yovan.

Kangen’s Dinner dapat dinikmati pada hari Selasa, 14 Februari 2023, mulai pukul 17.00-21.00.

Untuk informasi lebih lanjut mengenai tahun baru di Mercure Bandung City Centre, silakan menghubungi 081572008001.

Baca Juga: Kumpulan Kode Promo Gojek dan Grab, Sabtu 11 Februari 2023, Dapatkan Diskon hingga 90 Persen

4. YELLO Hotel Paskal Bandung

Untuk merayakan momen Valentine’s Day, YELLO Hotel Paskal Bandung, hotel dengan konsep street art yang unik dan industrial yang berlokasi di kawasan Paskal Hyper Square Bandung, menghadirkan promo bundling sliced cake dengan minuman bernuansa coklat dan pink “Lovely Choco Berries” sepanjang bulan Februari 2023.

Cake coklat berlayer dengan topping buah strawberry dan minuman berbahan dasar susu dengan campuran rasa blueberry dan strawberry.

Cake coklat berlayer bisa dinikmati dalam merayakan Valentine's Day di YELLO Hotel Paskal Bandung

Dengan harga bundling Rp58,000 nett, tamu bisa langsung menikmatinya di Kop! Transit maupun Wok N Tok Restaurant YELLO Hotel Paskal Bandung.

“Kasih sayang bisa ditunjukkan kapan saja dan kepada siapa saja, namun momen hari kasih sayang ini bisa dimanfaatkan untuk memberikan sedikit kejutan atau gesture kepada orang terkasih agar lebih spesial dan dikenang,” Ungkap Popin Karunia Syahri selaku General Manager YELLO Hotel Paskal Bandung

Untuk tahu lebih banyak informasi mengenai YELLO Hotel Paskal Bandung, klik www.yellohotels.com & follow @yellopaskal di sosial media!

Baca Juga: Meriahkan Tahun Baru Imlek 2023, Ada Lunar Dinner BBQ dan Pertunjukan Barongsai di Amaroossa Hotel Bandung

5. Swiss-Belresort Dago Heritage

Swiss-Belresort Dago Heritage menawarkan 5 set menu makan malam Valentine di Swiss-Kitchen Restaurant pada 14 Februari 2023 bagi pasangan untuk menikmati malam romantis bersama. Menunya menampilkan masakan Swiss.

Swiss-Kitchen Restaurant mengundang pasangan untuk merayakan Hari Valentine dengan makan malam romantis yang mencakup menu ser 5 hidangan.

Set menu Valentine Swiss-Belresort Dago Heritage.

Menunya menampilkan item seperti Arancini Chicken Mozarela, Prawn Mango Avocado Salad, Cream of Wild Mushroom Soup, Grilled Meltique Beef Tenderloin atau Almond Herbs Crusted Salmon dan Romantic Mont Blanc untuk pencuci mulut.

Makan malam ini dibandrol dengan harga Rp 688,000 nett per pasangan dan disiapkan khusus oleh Executive Chef, Chef Sayadi. Restoran ini terkenal dengan pemandangan romantis dan suasananya yang estetik.

Di malam Valentine, pasangan dapat menikmati matahari terbenam yang romantis dan menerima dua minuman spesial: Raspberry & Lime Juice yang disebut Sky of Love.

Juga akan ada photo booth dan live music akustik dari jam 6 sore sampai jam 10 malam. Sebagai suguhan istimewa, pasangan akan menerima buket bunga dan cokelat praline gratis.

Atika Nurliawati, Public Relation Manager Swiss-Belresort Dago Heritage Bandung, menambahkan bahwa tamu memiliki pilihan untuk memilih paket kamar Valentine’s Getaway seharga Rp 3,800,000 nett.

Paket termasuk menginap satu malam di kamar Junior Suite, sarapan, makan malam romantis Valentine untuk dua orang, dan dekorasi kamar romantis dengan kelopak mawar di tempat tidur dan bak mandi.

Untuk informasi dan reservasi hubungi +62-22 2045 9999 atau WhatsApp to 087779720035 https://bit.ly/WA-SKSRDA, email ke prmsrda@swiss-belhotel.com atau ikuti media sosial FB Fanpage : Swiss-Belresort Dago Heritage  / https://www.facebook.com/swissbelresortdago dan juga Instagram : @swissbelresortdago / https://www.instagram.com/swissbelresortdago.

Baca Juga: Rayakan Tahun Kelinci Air pada Imlek 2023, The Trans Luxury Hotel Bandung Sajikan Beragam Menu Luar Biasa

6. de Braga by ARTOTEL

de Braga by ARTOTEL menyediakan paket menginap i Adore, mi Amore dengan harga dimulai dari Rp899.000,-net yang sudah termasuk sarapan untuk 2 orang dan 1 buah Sababay Mascetti, ataupun paket menginap beserta set menu makan malam romantis tepat di hari Valentine pada tanggal 14 Februari 2023 yang dibandrol dengan harga Rp. 1.400.000,-net. Promo ini dapat dipesan melalui website resmi di artotelgroup.com

Rayakan Valentine's Day di de Braga by ARTOTEL.

Sedangkan untuk promo food and beverages, Bistro at de Braga by ARTOTEL menawarkan Munch What’s Mine yang dapat dinikmati dengan harga Rp800.000,-net dan sudah termasuk Valentine Set Menu dengan dekorasi meja spesial hari Valentine untuk 2 orang dan berbagai pilihan minuman dimulai dari mocktail, cocktail ataupun wine.

Valentine’s Day di de Braga by ARTOTEL juga akan terasa semakin berkesan dengan adanya kegiatan acara bertajuk Femme Invasion yang dapat diikuti oleh para tamu dengan mengajak pasangan maupun teman.

Menikmati Bar Takeover yang berkolaborasi dengan AOM Dining Room bersama Lidya (Batendris) dan Billiy (Bartender) dari Balimoon disertai hiburan dari Female DJ dan juga Flair Show dari Enhaii Bartender Club (NBC)

“Di momen Valentine’s Day ini tentunya ARTOTEL Group tidak hanya fokus kepada promosi kamar dan F&B saja, kami juga ingin para tamu kami bisa mendapatkan pengalaman yang berbeda dan berkesan ketika menghabiskan momen ini di hotel-hotel kami. Kami berharap para tamu bisa menikmati seluruh rangkaian promo dan acara yang kami siapkan secara spesial,” imbuh Yulia Maria selaku Director of Marketing Communications ARTOTEL Group

“ de Braga by ARTOTEL,  ingin memberikan persembahan spesial untuk yang terkasih di momen Valentine tidak hanya untuk para pasangan namun juga terbuka untuk semua orang dengan status apapun dan de Braga by ARTOTEL tidak pernah berhenti untuk merangkai hari spesial para tamu dengan hiburan yang menarik” ujar Reza Farhan selaku General Manager dr de Braga by ARTOTEL

Keuntungan tambahan dan eksklusif terkait promo Valentine’s Day ini juga dapat dinikmati oleh para para tamu yang telah bergabung sebagai member dari program loyalty ARTOTEL Circle. Dimana tamu akan mendapatkan tambahan diskon sebesar 10% untuk menginap dan 15% untuk food & beverages jika melakukan transaksi langsung di aplikasi ARTOTEL Circle yang dapat diunduh di Google Store maupun App Store.

Baca Juga: Hemat Uang, 36 Kumpulan Kode Promo Gojek dan Grab untuk Dapatkan Diskon Besar saat Berpergian dan Belanja

8. HARRIS Hotel And Conventions Ciumbuleuit Bandung

Dalam rangka menyambut Valentine Days, HARRIS Hotel & Conventions Ciumbuleuit Bandung menyediakan paket khusus dengan tajuk “BLACK BLIND VALENTINE” yang sangat unik. Dimulai dari dresscode hitam hingga semua dekorasi akan dihiasi dengan warna dasar hitam serta dilengkapi dengan menu makan malam spesial yang dapat dinikmati bersama orang terkasih. Acara ini akan diadakan di lantai F2 HARRIS Ciumbuleuit Bandung atau Sky Lounge.

Ilustrasi Valentine's Day di HARRIS Hotel & Conventions Ciumbuleuit Bandung.

Ketika para tamu sampai di lantai F2 atau Sky Lounge, mereka akan langsung disuguhkan dengan dekorasi unik yang identik dengan nuansa romantis berwarna dasar hitam dan juga berbagai macam hiasan bunga di setiap meja.

Selain itu, para tamu juga akan di hibur dengan suguhan live musik yang akan menambah suasana semakin romantis. Tak luput juga akan ada Intimate games yang sangat menarik untuk menguji kedekatan dan pengenalan antar pasangan yang berhadiah menarik untuk para pemenangnya.

Paket makanan “BLACK BLIND VALENTINE” dibanderol hanya dengan Rp350.000 net saja per pasangan. Disana Anda dapat menikmati berbagai hidangan unik yang sangat lezat mulai dari hidangan pembuka seperti Amouse Boche dan Praline Chocolate, sampai dengan menu makanan utama yang spesial diantaranya Black Rice Risotto Tom Yam Taste, Smoked Beef Cubed Maranggi, Prawn Confit Rolled Black Sesame dan masih banyak lagi hidangan unik dan romantis lainnya.

“HARRIS Ciumbuleuit adalah salah satu hotel yang menjadi pilihan konsumen, dan selalu memberikan pengalaman yang terbaik dan unik, dan saya yakin di hari spesial ini, kami akan menyuguhkan hal yang unik dan makanan yang berkualitas tinggi dan pastinya meningkatkan keharmonisan dengan pasangan masing masing  tema tahun ini adalah ‘BLACK BLIND VALENTINE’ dimana masakan utamanya merupakan masakan yang unik dan spesial“, ujar Dian Anggraeni selaku General Manager HARRIS Ciumbuleuit.

Untuk informasi lebih lanjut dan reservasi, dapat mengunjungi instagram @harris_ciumbuleuit dan menghubungi melalui telepon ke (022) 82068222 ext. 300 (HARRIS Cafe) atau melalui Whatsapp di 081120009144 atau 08112044685.***

Editor: Ahmad Taofik

Tags

Terkini

Terpopuler