Hasil Polling Konser Top 70 Group 6 Merah LIDA 2021 Indosiar: Farida dari Jawa Barat Tersenggol

- 26 Maret 2021, 20:56 WIB
Hasil Polling Konser Top 70 Group 6 Merah LIDA 2021 Indosiar: Farida dari Jawa Barat Tersenggol
Hasil Polling Konser Top 70 Group 6 Merah LIDA 2021 Indosiar: Farida dari Jawa Barat Tersenggol /Dok. Indosiar/

Berbeda dengan Hazmi, Ikhwan (Sulawesi Barat) berhasil membuat semua Dewan Juri terpesona  dan mendapatkan standing Ovation setelah membawakan lagu “Dewa Amor”. Duta asal Sulawesi Barat tersebut juga sukses menjawab semua tantangan yang diberikan dalam membawakan beberapa lagu dangdut dengan varian tempo yang berbeda. “Menurut saya penampilan perdana kamu malam ini sudah sangat bagus dan layak untuk maju ke babak selanjutnya” puji Soimah.

Persaingan di panggung LIDA Top 70 makin memanas dengan penampilan apik dari Nisa (Bengkulu) yang berhasil menuai sebuah standing ovation dan pujian dari Dewi Perssik atas penampilan lewat lagu “Ilalang”. Menurut Dewi Perssik, dara asal Bengkulu tersebut berhasil membawakan lagu ini dengan warna yang berbeda, “Karakter suara berat yang kamu miliki akan menjadi keunikan kamu dibandingkan dengan para duta lainnya” ungkap Dewi .

Sayangnya keberuntungan yang sama masih belum berpihak kepada Farida (Jawa Barat), yang walau sudah tampil dengan sangat maksimal membawakan lagu “Jera” dirinya belum berhasil menuai satu pun standing ovation dari para Dewan Juri. Ini dibuktikan dengan komentar dari ketiga juri yaitu Soimah, Nassar, dan Dewi Persik yang merasa penampilan dari dara asal Jawa Barat tersebut masih terasa datar serta kurang mendalami makna lagu ini. “Lagu ini seharusnya kamu bawakan dengan penuh kesedihan, namun saya tidak merasakan itu di penampilan kamu malam ini”, tambah Nassar.

Baca Juga: Ngeri! 320 Korban Tewas Akibat Junta Militer Myanmar 90 persennya Ditembak Mati dan 1 per 4 Ditembak di Kepala

LIDA 2020 akan berlanjut ke Top 70 Group 6 Putih malam ini, Jumat, 26 Maret 2021 LIVE di Indosiar pukul 20.30 WIB dengan menampilkan Elsa (Kalimantan Barat), Nuel (Papua), Nursia (Maluku Utara), Sulis (Nusa Tenggara Barat), Yulia (Sumatera Utara)

Pemirsa dapat memberikan dukungan kepada Duta Provinsi favoritnya melalui aplikasi Shopee sebagai official voting partner LIDA 2021, atau kirim SMS ke 97288 dengan format: LIDA (spasi) Nama Duta dengan tarif Rp 2.200/sms supaya Duta Provinsi kebanggan pemirsa dapat tetap bertahan di panggung LIDA 2021.***

Halaman:

Editor: Hendra Karunia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah