Bikin Gubernur DKI Anies Baswedan Kepanasan, Komika Kiky Saputri Singgung Banjir, Formula E hingga Memuji Ahok

- 11 November 2021, 10:15 WIB
Anies Baswedan samber Kiky Saputri usai diroasting bawa-bawa Ahok hingga disebut avatar.
Anies Baswedan samber Kiky Saputri usai diroasting bawa-bawa Ahok hingga disebut avatar. /Kolase Instagram/@basukibtp/@aniesbaswedan/@kikysaputrii

”Kita kedatangan tamu luar biasa. Seorang gubernur, sosok pemimpin hebat, tepuk tangan dong buat Pak Ahok,” ucap Kiky di hadapan Anies.

Lebih dari itu, Kiky menyentil beberapa kebijakan Anies Baswedan yang saat ini menjadi polemic di masyarakat seperti penyelenggaraan Formula E.

Baca Juga: Tanpa NPWP dan Jaminan Tambahan! KUR Mikro BNI Kucurkan Pinjaman hingga Rp50 Juta, Ini Syaratnya

"Saya seneng banget ketemu Pak Anies hari ini. Kalau ketemu gubernur itu enggak bisa kayak ketemu orang biasa. Nyapanya itu beda. Kalau ketemu Pak Andhika, keluarga apa kabar? Pak Wendi, anak-anak apa kabar? Kalau sama gubernur itu enggak bisa biasa. Pak Anies, Formula E apa kabar?” kata Kiky.

Tak berhenti di situ, Kiky juga menyentil kondisi Jakarta saat ini yang sering dilanda banjir. Menurut Kiky, dia gak setuju Anies Baswedan sering dihujat masyarakatnya karena banjir.

Padahal, menurut Kiky, Banjir telah ada sebelum Anies menjabat sebagai Gubernur DKI Jakarta.

Baca Juga: Cara Mudah dan Praktis Pengajuan KUR BRI Cair hingga Rp50 Juta, Ini Persyaratannya

“Kita tahu banjir sudah ada sebelum Pak Anies menjabat sebagai gubernur. Banjir Pak Anies salah, sampai Pak Anies kesal dan beliau buat statement, banjir bisa surut satu hari dan hujan bisa dikendalikan. Sekarang saya tahu, Pak Anies bukan gubernur, tapi Avatar pengendali air,” tambahnya.

Setelah Lapor Pak! tayang, Anies mengunggah ucapan terima kasih dan memuji acaranya tersebut.

“Terima kasih Lapor Pak! sudah mengundang taping minggu lalu. Acaranya keren dari awal sampai akhir. Sangat terhibur dan belajar banyak dari semuanya. Termasuk dari Kiky yang reputasi roastingnya sudah terkenal. Untung pakai baju pemadam, jadi tahan panas,” ungkap Anies di akun Twitternya.***

Halaman:

Editor: Ahmad Taofik

Sumber: Lapor Pak Trans 7


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x