Wakil Ketua DPR Muhaimin Iskandar Geram, Kecam Penembakan Terhadap Jurnalis, Pelaku Harus Segera Ditangkap

- 20 Juni 2021, 14:30 WIB
Wakil Ketua DPR RI, Abdul Muhaimin Iskandar (Gus AMI)
Wakil Ketua DPR RI, Abdul Muhaimin Iskandar (Gus AMI) /Foto: Dok. DPR.

BAGIKAN BERITA - Penembakan jurbualis Marsal Harahap di Sumatera Utara membuat Wakil Ketua DPR RI Abdul Muhaimin Iskandar geram. 

Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) tersebut mengatakan, penembakan terhadap jurnalis menciderai demokrasi dan kebebasan pers. 

Dia menganggap, hal ini menjadi "alarm" bagi kebebasan pers di Indonesia. Di mana, jurnalis merupakan profesi yang dilindungi Undang-Undang. 

Baca Juga: Wakil Ketua DPR Muhaimin Iskandar Tolak Rencana Pemerintah Terapkan Pajak bagi Pendidikan dan Sembako

Karena itu dia mendesak Polda Sumatera Utara untuk mengusut tuntas dan mengungkap motif di balik penembakan tersebut.

"Saya minta agar kasus ini diusut tuntas. Ini adalah preseden buruk bagi dunia pers yang kerjanya dilindungi dengan undang-undang," kata Muhaimin Iskandar atau Gus Muhaimin dalam keterangannya di Jakarta, Minggu.

Dia mengatakan, jurnalis adalah profesi mulia yang harus dihormati dan sepatutnya mendapat perlindungan dalam menjalankan tugasnya. Apalagi menurut dia, Indonesia adalah negara demokratis yang menjunjung tinggi kebebasan pers.

Baca Juga: Para Kiai NU Desak PKB Usung Muhaimin Iskandar Jadi Capres 2024, Ini Alasannya

"Saya paham betul besarnya risiko seorang jurnalis di lapangan namun mereka adalah ujung tombak akurasi informasi. Karena itu, saya minta polisi segera mengusut kasus yang menimpa rekan Marsal Harahap," ujarnya.

Halaman:

Editor: Ahmad Taofik

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x