Pasang Target Menang Pemilu 2024, Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar Ajak Semua Kalangan Masuk PKB

- 29 Juni 2021, 12:24 WIB
Wakil Ketua DPR RI Muhaimin Iskandar (Gus Muhaimin).
Wakil Ketua DPR RI Muhaimin Iskandar (Gus Muhaimin). /Foto: Dok. MPR.

BAGIKAN BERITA - Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Abdul Muhaimin Iskandar memasang target menjadi pemenang dalam pemilihan umum (Pemilu) 2024.

Kini, PKB sendiri sudah berada di lima besar partai politik. Hal inilah yang menjadi modal utama bagi PKB untuk memenangkan Pemilu.

Untuk itu, Cak Imin –panggilan Muhaimin Iskandar- mengajak semua kalangan bergabung dengan partainya untuk menggapai kemenangan Pemilu 2024.

Baca Juga: PKB Ingin Muhaimin Iskandar Jadi Capres, Anies Baswedan Wakilnya di Pilpres 2024, Disebut Jadi Pasangan Ideal

Muhaimin mengatakan PKB adalah partai politik (parpol) yang terbuka karena PKB sejak awal dibangun bukan untuk kepentingan satu golongan, namun untuk kepentingan bangsa dan negara.

"Siapa saja bisa masuk PKB untuk mengisi jabatan-jabatan publik tetapi harus menjalankan visi-visi keadilan, kemanusiaan seperti yang dicita-citakan PKB," ujar Muhaimin dalam keterangannya yang diterima di Jakarta, Sabtu.

Hal itu dikatakannya saat memberikan pengarahan secara virtual dalam Penyerahan SK dan Komitmen Kinerja Ketua DPC PKB se-Sulawesi Utara, Sabtu.

Baca Juga: Wakil Ketua DPR Muhaimin Iskandar Geram, Kecam Penembakan Terhadap Jurnalis, Pelaku Harus Segera Ditangkap

Ia mengatakan parpol merupakan sumber utama rekrutmen kepemimpinan nasional yang lebih kredibel pertanggungjawaban publiknya karena memiliki basis konstituen yang jelas. Menurutnya, parpol sebagai kekuatan yang harus bisa memberikan solusi atas berbagai persoalan kebangsaan dan kerakyatan.

Halaman:

Editor: Ahmad Taofik

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x