Resep Sekoteng Jahe Mudah dan Gak Ribet, Bikin Hangat Suasana Malam Hari

- 1 Februari 2021, 13:27 WIB
Ilustrasi seseorang wanita sedang minum Sokoteng*/
Ilustrasi seseorang wanita sedang minum Sokoteng*/ /Pixabay.com/

BAGIKAN BERITA - Sekoteng adalah minuman khas Jawa Tengah yang dibuat dari air jahe yang biasa dihidangkan panas. Bahan lain yang biasanya dicampur ke dalam minuman sekoteng adalah kacang hijau, kacang tanah, pacar cina, dan potongan roti tawar.

Sekoteng biasa dihidangkan pada malam hari. Sekoteng biasanya dijual keliling dengan menggunakan gerobak pikul, tetapi ada juga yang berjualan di gerobak dengan menetap.

Satu sisi untuk panci air jahe beserta kompornya, sedangkan sisi lain adalah tempat bahan campuran dan tempat mempersiapkan sekoteng. Selain berjualan sekoteng, mereka kadang-kadang juga berjualan ronde.

Baca Juga: Rahasia Masak Semur Jengkol agar Tidak Bau, Empuk dan Lezat, Begini Caranya

Sekoteng sangat cocok disantap ketika musim penghujan dan malam hari, selain rasanya yang enak minuman sekoteng juga bermanfaat bagi tubuh.

Tak ayal minuman ini banyak diburu ketika malam hari atau pun saat musim penghujan tiba.

Berikut di bawah ini resep membuat sekoteng jahe mudah dan enak melansir dari Channel YouTube Peggy Louisa:

Baca Juga: Resep Ayam Rica-Rica Pedas Gurih, Rasanya Nendang Banget! Wajib Dicoba di Rumah

Bahan kuah jahe:

1 Liter air

200 gr jahe, memarkan

2 Daun pandan

Bahan pelengkap:

Roti tawar secukupnya, potong kotak-kotak

Biji jali secukupnya, rebus terlebih dahulu

Pacar cina secukupnya, rebus terlebih dahulu

Kacang hijau secukupnya, rebus terlebih dahulu

Susu kental manis secukupnya

Madu secukupnya

Baca Juga: Resep Rahasia Bubur Kacang Hijau Susu Kental Manis Dijamin Lezat

Cara membuat:

Siapkan panci untuk merebus jahe, dan masukan semua jahe dan masukan juga dua ikat daun pandan

Masukan air panaskan dan rebus dengan api kecil saja

Rebus hingga warna kuahnya agak kecoklatan

Setelah warnanya berubah, pindahkan ke wadah yang lain dan pisahkan

Kemudian tuang beberapa kuah ke dalam mangkuk

Baca Juga: Resep Pepes Tahu Ikan Teri Warisan Leluhur

Dan masukan madu secukupnya, setelah itu masukan juga susu kental manis. Aduk-aduk hingga rata dan cicipi kuah tersebut

Ambil biji jali yang telah direbus secukupnya dan  taburkan ke mangkuk

Lalu kemudian masukan juga kacang hijau dan masukan pacar cina secukupnya

Taburkan roti tawar yang telah dipotong kotak-kotak dan taburkan

Baca Juga: Resep Nasi Uduk Rice Cooker Super Lezat ala Rumahan

Boleh juga ditambahkan kolang-kaling bila suka, hanya opsional saja

Tambahkan kacang sangrai opsional saja

Setelah semua bahan-bahan isian sudah tercampur, Sekoteng siap disajikan dan disantap, semoga bermanfaat selamat mencoba.***

Editor: Yusuf Ariyanto

Sumber: YouTube Sobat Dosen


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah