Polres Majalengka Pastikan Kondisi Aman saat Malam Pergantian Tahun Baru

- 1 Januari 2021, 18:49 WIB
Kabid Humas Polda Jawa Barat bersama Jajaran Polres Majalengka menggelar patroli di malam pergantian tahun.
Kabid Humas Polda Jawa Barat bersama Jajaran Polres Majalengka menggelar patroli di malam pergantian tahun. /Instagram /@polres_majalengka

BAGIKAN BERITA - Guna memastikan keamanan saat pergantian Malam Tahun Baru 2021, Kabid Humas Polda Jawa Barat Ardi Murlian Chaniago sebagai Pamatwil Majalengka, Kapolres Majalengka AKBP Dr. Bismo Teguh Prakoso beserta Forkopimda Majalengka menggelar patroli ke sejumlah pos pengamanan dan pos pelayanan Natal dan Tahun Baru yang ada di Majalengka, Kamis 31 Desember 2020. 

Patroli dilakukan dengan mengendarai sepeda motor berkeliling di sekitar wilayah Majalengka. 

Selain Kabid Humas Polda Jabar dan Kapolres Majalengka, turut hadir dalam potroli di antaranya Wakil Bupati Majalengka dan Dandim 0617/Majalengka. 

Baca Juga: Begini Modus Petani yang Cat Cabai Rawit Hijau Menjadi Merah

Melansir akun Instagram @polres_majalengka, rombongan berkumpul dan pada berangkat dari Mapolres Majalengka untuk melakukan Patroli bersama-sama dalam upaya mengamankan pergantian malam Tahun baru 2021.

Kabid Humas Polda Jabar Kombes Erdi Adrimurian didampingi Kapolres dan Dandim 0617/Majalengka menerangkan bahwa tujuan dilaksanakannya patroli bersama Forkopimda ini adalah untuk mengecek kesiapsiagaan personel dalam mengamankan pergantian Tahun baru 2021 khususnya di Kabupaten Majalengka.

Disamping itu Erdi mengimbau kepada masyarakat agar perayaan malam tahun baru dilakukan secara sederhana dengan di rumah saja berkumpul bersama keluarga dan dengan tetap disiplin protokol kesehatan. Karena masih dalam suasana Pandemi Covid-19.

Baca Juga: Wajib Ditonton Film Indonesia Terbaru yang Tayang di Netflix pada Januari 2021, Ini Daftarnya

"Jadikan malam tahun baru sebagai intropeksi diri, mari berdoa semoga tahun 2021 Covid-19 segera sirna," tandas Kabid Humas Kombes Pol Erdi.

Halaman:

Editor: Ahmad Taofik


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah