Pelaku Kasus Tabrak Lari Dua Sejoli Nagreg Sudah Ditangkap Polda Jabar, Mengejutkan Pelakunya Oknum TNI

- 24 Desember 2021, 18:31 WIB
Berikut ini penjelasan Kapolresta Bandung, Kombes Pol Hendra Kurniawan terkait kasus tabrak lari yang terjadi di Nagreg.
Berikut ini penjelasan Kapolresta Bandung, Kombes Pol Hendra Kurniawan terkait kasus tabrak lari yang terjadi di Nagreg. /Instagram.com/@infojawabarat


Artikel ini sebelumnya telah tayang di Desk Jabar dengan judul RESMI POLDA JABAR Tangkap Pelaku Kasus Kecelakaan Nagreg, Handi dan Salsabila, Ternyata Pelakunya Oknum TNI


Erdi mengatakan, meskipun penyelidikan dilakukan oleh Pomdam, pihaknya tetap bakal melakukan penyelidikan, untuk membantu mengungkap kasus kecelakaan yang viral ini.

"Kami mengumpulkan bukti-bukti untuk, disampaikan kepada Pom dan bukti lanjutan," katanya.

Baca Juga: Segera Dapatkan Manfaat Pinjaman Modal Usaha di KUR BRI, Plafond hingga Rp50 Juta dengan Keringanan Suku Bunga

Disinggung siapa pelaku, Erdi menyebutkan penyelidikan belum sampai menetapkan tersangka. "Pelaku belum ada penangkapan," ucapnya.

Lalu, soal kenapa kasus ini dilimpahkan ke Pomdam III Siliwangi, Erdi mengatakan hal tersebut berdasarkan hasil temuan penyelidikan saat hari kejadian.


"Jadi setelah kejadian, kami mengumpulkan saksi dan bukti-bukti, akhirnya kami berkordinasi serta menyepakati untuk melimpahkan ke Pomdam," katanya.

Baca Juga: Dituding Menutupi Kasus Predator Seks Herry Wirawan, Atalia Ridwan Kamil: Sudah saya Kawal Kasusnya dari Awal


Sementara itu Kapendam III/Siliwangi, Kolonel Inf Arie Tri Hedhianto yang hadir di Mapolda, menyebut hasil penyelidikan sementara waktu, diduga pelaku merupakan anggota TNI.

"Petunjuk di TKP, diduga oknum TNI angkatan darat. Kita tunggu hasil penyelidikan Pomdam III Siliwangi," singkat Kapendam.

Halaman:

Editor: Hendra Karunia

Sumber: Desk Jabar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x