Jasad Eril Ditemukan di Bendungan Engehalde, Ridwan Kamil Bilang Begini

- 10 Juni 2022, 08:16 WIB
Eril anak Ridwan Kamil ditemukan di Bendungan Engehalde, Swis, pada 8 Juni 2022.
Eril anak Ridwan Kamil ditemukan di Bendungan Engehalde, Swis, pada 8 Juni 2022. /Tangkap layar YouTube/Bayu Wiro dan Instagram/@emmerilkahn

BAGIKAN BERITA – Proses pencarian Eril, anak pertama Ridwan Kamil akhirnya menemui titik terang.

Setelah 2 minggu Eril hilang di sungai Aare Swiss, akhirnya Eril ditemukan di Bendungan Engehalde yang lokasinya cukup jauh dari sungai Aare.

Sebelumnya Eril dinyatakan hilang pada tanggal 26 Mei 2022 saat dirinya berenang bersama adik dan temannya di sungai Aare.

Baca Juga: Jenazah Anak Ridwan Kamil Ditemukan, Salim Segaf al-Jufri: Semoga Menjadi Salah Seorang yang Syahid

Namun saat berenang Eril diketahui hanyut dan hilang di sungai tersebut.

Pencarian pun terus dilakukan hingga akhirnya pencarian tersebut membuahkan hasil, pada tanggal 9 Juni 2022, jenazah Eil akhirnya ditemukan.

Atas ditemukannya jenazah Eril, Ridwan Kamil sebagai sang ayah pun mengucapkan rasa syukurnya lewat media sosial Instagram.

Baca Juga: Eril Ditemukan di Mana? Ini Kronologinya

“Alhamdulillah Ya Allah, Engkau telah mengabulkan permohonan doa kami. Jenazah ananda Emmeril Kahn Mumtadz sudah ditemukan,” tutur Ridwan Kamil.

Gubernur Jawa Barat tersebut pun mengungkap bahwa Eril akan pulang ke Indonesia pada hari Minggu dan dimakamkan pada hari Senin.

Halaman:

Editor: Hendra Karunia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x