Alhamdulillah, Syekh Ali Jaber Angkat Anak dan Ajak Umrah Pemulung yang Viral saat Mengaji Al Quran

- 11 November 2020, 19:03 WIB
Ulama dan penghafal Al-Qur'an Syekh Ali Jaber, bersama Akbar, pemulung yang viral karena mengaji Al-Qur'an di trotoar Braga, Bandung.
Ulama dan penghafal Al-Qur'an Syekh Ali Jaber, bersama Akbar, pemulung yang viral karena mengaji Al-Qur'an di trotoar Braga, Bandung. //Tangkapan layar Instastory @syekh.alijaber

Baca Juga: Mahfud MD Ungkap Alasan Gatot Tidak Hadiri Penganugerahan Bintang Mahaputera di Istana

Sebagaimana diberitakan Pikiran-rakyat.com dalam artikel berjudul Akbar, Pemulung Ngaji Al-Qur'an yang Viral, Diangkat Anak Syekh Ali Jaber, Akbar tinggal di Kampung Sodong, Kelurahan Muarasanding, Kecamatan Garut Kota, Kabupaten Garut.

Akbar mengonfirmasi bahwa sosok dalam foto viral pemulung membaca Al-Qur’an itu memang dirinya. 

Saat itu dirinya tengah berada di kawasan Jalan Braga, Kota Bandung untuk mencari nafkah dengan cara mencari barang bekas alias menjadi pemulung. 

Namun karena saat itu di kawasan Braga turun hujan, maka ia pun memutuskan untuk berteduh. Saat itulah remaja berusia 16 tahun ini mengambil Al-Qur'an lalu membacanya sambil menunggu hujan reda.

Baca Juga: Gatot Nurmantyo Tak Datang di Penganugerahan Bintang Mahaputera

"Yang ada di foto itu memang saya tapi saya sama sekali tidak tahu siapa yang telah mengambil foto saya dan kemudian menyebarkannya di medsos," kata Akbar, Kamis, 5 November 2020.

Dituturkannya, ia tahu kalau foto dirinya yang sedang berteduh sambil membaca Al-Qur'an viral di medsos setelah diberitahu salah seorang anggota polisi. 

Sebelumnya, ia sendiri tak sadar kalau ada orang yang telah mengambil gambarnya yang sedang membaca Al-Qur'an.

Remaja yang akrab disapa Akbar ini mengisahkan, selama ini ia memang lebih sering berada di kawasan Bandung ketimbang di Garut. Dalam sepekan, ia berada di Garut paling hanya dua hari dan selebihnya ia habiskan waktu di jalanan di kawasan Kota Bandung untuk mencari barang bekas.

Halaman:

Editor: Ahmad Taofik

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x