Klasemen Sementara PON XX 2021 Papua: Jawa Barat ‘di Atas Angin’ Dapat 100 Emas, Jatim Tinggalkan DKI Jakarta

12 Oktober 2021, 18:24 WIB
Skuad Voli Putri Jabar berhasil menjadi juara pertama dan meraih medali emas PON Papua 2021. /Instagram Koni Jabar

BAGIKAN BERITA – Pekan Olahraga Nasional (PON) XX 2021 Papua tinggal dua hari lagi. Namun, masih ada beberapa cabang olahraga (Cabor) yang hingga kini dipertandingkan.

Kesempatan para kontingen untuk menambah medali pun masih terbuka lebar. Namun demikian, sulit bagi para provinsi peserta PON mengejar ketertinggalan dari Jawa Barat.

Hingga Selasa 12 Oktober 2021 sore, Provinsi yang dipimpin Gubernur Ridwan Kamil ini telah berhasil mengumpulkan 100 medali emas.

Baca Juga: Cara Pengajuan KUR BRI, Pinjam hingga Rp50 Juta untuk Modal Tanpa Jaminan, Khusus Golongan Masyarakat Ini

Sementara di posisi kedua, Jawa Timur hanya mengumpulkan 89 medali emas. Hal ini akan sulit mengejar perolehan emas.

Hingga sore ini, Jawa Barat mengumpulkan total 271 medali dengan rincian, 100 emas, 82 perak, 89 perunggu.

Sementara Jawa Timur yang berada di posisi kedua berhasil mengumpulkan 228 medali yang terdiri dari 89 emas, 74 perak, 65 perunggu.

Baca Juga: Hati Aldebaran 'Meleleh' hingga Gugup Lihat Penampilan Terbaru Andin di Ikatan Cinta

Di posisi ketiga, Provinsi yang dipimpin Anies Baswedan mengumpulkan 233 medali yang terdiri dari 83 emas, 68 perak, 82 perunggu.

Sementara tuan rumah, Papua masih di posisi keempat dengan perolehan 192 medali yang terdiri dari 72 emas, 46 perak, 74 perunggu.

Inilah 10 besar klasemen sementara perolehan medali Pekan Olahraga Nasional (PON) XX Papua 2021 hingga Selasa 12 Oktober 2021 sore:

Baca Juga: Sari Nila ‘Mama Rosa’ Ikatan Cinta Turut Bersuara atas Masalah Wanda Hamidah dengan Prudential, Begini Katanya

1. Jawa Barat: 100 emas, 82 perak, 89 perunggu

2. Jawa Timur: 89 emas, 74 perak, 65 perunggu

3. DKI Jakarta: 83 emas, 68 perak, 82 perunggu

4. Papua: 72 emas, 46 perak, 74 perunggu

Baca Juga: BSU Rp1 Juta Gagal Cair bagi Pemilik Bank Non Himbara jika Hal Ini Terjadi, Apa Itu? Berikut Penjelasannya

5. Jawa Tengah: 22 emas, 37 perak, 53 perunggu

6. Bali: 20 emas, 18 perak, 36 perunggu

7. Riau: 17 emas, 20 perak, 16 peruggu

Baca Juga: BSU Rp1 Juta Gagal Cair bagi Pemilik Bank Non Himbara jika Hal Ini Terjadi, Apa Itu? Berikut Penjelasannya

8. Kalimantan Timur: 16 emas, 28 perak, 32 perunggu

9. Lampung: 13 emas, 7 perak, 9 perunggu

10. NTB: 11 emas, 8 perak, 7 perunggu.***

Editor: Ahmad Taofik

Sumber: PB PON

Tags

Terkini

Terpopuler