Banyak Pemain Cedera, Robert Alberts Berharap Skuad Persib yang Tampil Lawan Bhayangkara FC Bermain Maksimal

- 24 Juli 2022, 14:21 WIB
Pelatih Persib Bandung Robert Alberts berharap pemain yang ditampilkan melwan Bhayangkara FC bisa bermain maksimal
Pelatih Persib Bandung Robert Alberts berharap pemain yang ditampilkan melwan Bhayangkara FC bisa bermain maksimal /© PERSIB.co.id/Barly Isham

BAGIKAN BERITA - Banyak pemain yang cedera, Pelatih Robert Albert berharap skuad Persib yang tampil lawan Bhayangkara FC di Laga perdana Liga 1 bisa bermain maksimal.

Menurut Robert Albert, Persib tidak akan diperkuat 4 pemain pilarnya saat menghadapi Bhayangkara FC di di Stadion Wibawa Mukti Cikarang, Kabupaten Bakasi, Minggu 24 Juli 2022 malam nanti.

Adapun 4 pemain yang cedera dan tidak bisa memperkuat Persib serta membuat Robert Alberts harus memutar otaknya adalah adalah Teja Paku Alam, Victor Igbonefo, Ezra Walian dan Ciro Alves.

Baca Juga: Pakai Jersey Kedua, Persib Siap Kalahkan Bhayangkara FC di Laga Perdana Liga 1 2022-2023

Untuk menggantikan para pemain yang cedera, pelatih asal belanda ini telah menyiapkan pemainnya dan berharap mereka yang tampil bisa bermain maksimal.

“Tentunya sebagai pelatih, tidak ingin ada banyak pemain yang absen. Tapi di waktu yang bersamaan, ini merupakan kesempatan untuk memberi tempat bagi pemain lain untuk bersinar,” ujar Robert Alberts.

Selain itu, mantan pelatih PSM Makassar ini mengatakan ada dampak besar jika dua pemain kunci (Ezra dan Ciro) di posisi yang sama mengalami cedera secara bersamaan.

Baca Juga: LINK NONTON BRI LIGA 1: Borneo FC VS Arema FC, Siapakah Pemenangnya?

“Tapi tentu saja ada dampak besar ketika dua pemain kunci di posisi yang sama harus cedera secara bersamaan. Tapi jika hanya satu pemain dan pemain lainnya tidak ada masalah, maka kami bisa mengatasinya,” pungkasnya.

Seperti diketahui, Persib Bandung yang akan menggunakan jersey kedua, siap kalahkan tuan rumah Bhayangkara FC di laga perdana Liga 1 2022-2023.

Halaman:

Editor: Ali Bakti

Sumber: Persib.co.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x