Perkuat Lini Serang, Persik Kediri Resmi Datangkan Mantan Striker Persib Bandung

- 23 Januari 2023, 14:21 WIB
Persik Kediri resmi daratkan mantan striker Persib
Persik Kediri resmi daratkan mantan striker Persib /.instagram.com/persikfcofficial/

BAGIKAN BERITA - Untuk perkuat lini serang, Persik Kediri akhir resmi datangkan mantan striker Persib Bandung.

Adapun mantan striker Persib Bandung yang berhasil diboyong Persik Kediri adalah Beni Oktovianto atau lebih dikenal Beni Okto.

Sebelum bergabung bersama Persik Kediri, Beni Okto pernah berlabuh di Persib Bandung untuk Liga 1 2020, namun gagal berlaga karena kompetisi dihentikan karena pandemi Covid-19.

Baca Juga: Oknum Bobotoh yang Menyalakan Flare, Akhirnya Disanksi Seumur Hidup Tidak Boleh Nonton Persib ke Stadion

Bersama Macan Putih, pemain kelahiran 1998 itu akan menggantikan peran striker Joanderson de Jesus Assis yang dipecat karena performa yang tidak memuaskan.

Diharapkan dengan bergabungnya pemain kelahiran Pontianak, Kalimantan Barat ini bisa menjadi solusi mengatasi kemandulan lini serang Persik di putaran kedua.

Kabar kedatangan Beni Okto yang pernah berlabuh di Persik Kediri diumumkan langsung melalui laman resmi klub pada 2 Januari 2023 lalu.

Beni Okto resmi bergabung bersama Persik Kedir
Beni Okto resmi bergabung bersama Persik Kedir

Baca Juga: Jadwal Lengkap Liga 1 2022-2023 Hari Ini: Ada Big Match Bali United Vs PSM dan Madura United Vs Persib

"Selamat datang kembali Beni Oktovianto, mari berjuang bersama untuk Persik Kediri !," tulis Persik Kediri.

"Sugeng rawuh, benioktovianto82!," tambah Persik Kediri.

Sekedar informasi, Beni Okto sudah tidak asing lagi bermain bersama Persik Kediri pada musim kompetisi 2017.

Beni Okto diharapkan bisa menggantikan peran striker asal Brasil Joanderson de Jesus Assis yang gagal memberikan performa terbaik bagi pasukan ungu ini.

Baca Juga: Victor Igbonefo: Kemenangan Persib Atas Persija Menjadi Modal Penting Lawan Madura United

Pelatih Persik Kediri Divaldo Alves, menilai kualitas dan pengalaman Beni Okto di berbagai klub Liga 1 menjadi rujukan dirinya merekrut mantan pemain Persib Bandung tersebut.

Sebelum kembali bermain bersama Persik Kediri, Beni Okto pernah bergabung di Persib Bandung, Persiba Balikpapan, Barito Putera dan Terakhir di PSMS Medan.***

Editor: Ali Bakti

Sumber: Instagram


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x