Komunikasi Berbasis Empati

- 6 Agustus 2020, 10:20 WIB
 Rini Dianti Fauzi, S.IP, M.Ikom Dosen Manajemen Universitas Pamulang
Rini Dianti Fauzi, S.IP, M.Ikom Dosen Manajemen Universitas Pamulang /DOK.Pribadi/

Empati menurut Joseph A. Devito dalam bukunya Human Communication: berpendapat bahwa empati adalah kemampuan untuk memahami apa yang dirasakan dan dipikirkan oleh orang lain berdasarkan sudut pandang orang tersebut.

Faktor-faktor yang Mempengaruhi Kemampuan Berempati Menurut Koestner & Franz :

  • Pola asuh Perkembangan empati lebih mudah terjadi pada lingkungan keluarga yang telah memberikan kepuasan pada kebutuhan emosional anak sehingga anak tidak terlalu mementingkan kepentingan sendiri.
  • Kepribadian Faktor kepribadian berpengaruh terhadap tingkat empati seseorang.
  • Individu yang mempunyai kebutuhan berafiliasi tinggi cenderung mempunyai tingkat empati dan nilai nilai prososial yang tinggi pula.
  • Usia Tingkat empati seseorang semakin meningkat dengan bertambahnya usia, karena kemampuan pemahaman perspektif terhadap orang lain juga meningkat bersamaan dengan usia.
  • Derajat kematangan, empati dipengaruhi oleh derajad kematangan individu. Derajat kematangan adalah besarnya kemampuan individu dalam memandang suatu hal secara proposional.
  • Sosialisasi merupakan proses melatih kepekaan diri terhadap rangsangan sosial yang berhubungan dengan empati dan sesuai dengan norma, nilai atau harapan sosial.

Baca Juga: Canon Luncurkan EOS 850D, Kamera DSLR Entry-Level dengan Fitur Semi-Pro

Sosialisasi memungkinkan seseorang dapat mengalami empati artinya mengarahkan seseorang untuk melihat keadaan orang lain dan berpikir tentang Berbicara dengan hati, memberikan ornamen rasa empati didalamnya.

Empati selalu dibutuhkan dalam komunikasi sehari-hari sehingga menjadikan interaksi sosial yang baik agar mendapat manfaat bagi diri sendiri dan juga orang lain.


Semoga kita bisa berkomunikasi berbasis empati. Selaraskan gaya komunikasi.***

Halaman:

Editor: Hendra Karunia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x