Yamaha Grand Filano Hybrid-Connected Diperkenalkan di Kota Bandung, Yuk Intip Kecanggihan Fiturnya!

- 21 Februari 2023, 16:12 WIB
Koordinator Area Marketing Development Yamaha Jawa Barat Ivan Kurniawan (kanan) bersama Area Marketing Development Yamaha Kota Bandung Andreas Lianto saat Press Confeence perkenalan Yamaha Grand Filano Hybrid-Connected di Cihampelas Walk, Sabtu 18 februari 2023.
Koordinator Area Marketing Development Yamaha Jawa Barat Ivan Kurniawan (kanan) bersama Area Marketing Development Yamaha Kota Bandung Andreas Lianto saat Press Confeence perkenalan Yamaha Grand Filano Hybrid-Connected di Cihampelas Walk, Sabtu 18 februari 2023. /Ahmad Taofik/bagikanberita.com

Baca Juga: Ini Alasan Persib Bandung vs Arema FC Tidak Bisa Disaksikan Penonton di Pekan ke-26 Liga 1

“Kepraktisan Yamaha Grand Filano Hybrid-Connected didukung beragam keunggulan lain seperti Convenience Hook Carabiner, gantungan barang dengan sistem pengunci model carabiner sehingga lebih praktis saat membawa banyak barang,” ungkapnya.

Kemudian pengendara dapat always on selama berkendara dengan memanfaatkan fitur Electric Power Socket untuk mengisi daya gadget dan tetap tenang menyimpannya pada Spacious Front Pocket sebagai ruang penyimpanan yang dapat dibuka tutup saat membawa barang pada bagian depan.

Semakin praktis, seluruh tipe Yamaha Grand Filano Hybrid-Connected sudah menggunakan Smart Key System, sebagai sistem kunci canggih tanpa anak kunci (keyless) yang dilengkapi dengan fitur Answer Back System untuk memudahkan pengendara mencari posisi parkir motor.

Selain kepraktisan, Yamaha Grand Filano Hybrid-Connected memberikan kenyamanan berkendara bersama penumpang dengan memiliki desain footstep yang lebih luas untuk kenyamanan saat berboncengan dengan penumpang, serta lampu Hazard untuk memberi tanda dalam situasi darurat. Pengendara juga akan lebih nyaman dan tenang dikarenakan sudah menggunakan ban tapak lebih lebar dengan ukuran ban depan dan ban belakang 110/70 - 12" serta tubeless sehingga berkendara lebih stabil dan menyenangkan.

Mewakili karakter masyarakat Indonesia, Yamaha Grand Filano Hybrid-Connected hadir dalam 2 (dua) kategori dengan tampilan warna yang berbeda, yaitu LUX dan NEO.

“Untuk harga peresmiannya, Yamaha Grand Filano Hybrid-Connected dibanderol Rp27.500.000 untuk NEO dan Rp28 jutaan untuk LUXURY,” pungkasnya.***

Halaman:

Editor: Ahmad Taofik


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x