Distributor United E-Motor Resmi Hadir di Jawa Barat: Inovasi dan Kenyamanan Berkendara Listrik

- 10 Mei 2024, 20:12 WIB
Peresmian store perdana United E-Motor di Jl. ibu Inggit Garnasih No. 135 (Ciateul) Bandung, Jumat 10 Mei 2024.
Peresmian store perdana United E-Motor di Jl. ibu Inggit Garnasih No. 135 (Ciateul) Bandung, Jumat 10 Mei 2024. /Ahmad Taofik/bagikanberita.pikiran-rakyat.com

BAGIKAN BERITA – PT Elektrik Kencana Nusantara (EKN) bersama PT Terang Dunia Internusa, Tbk. sebagai ATPM secara resmi membuka distributor pertama mereka di Bandung untuk memasarkan United E-Motor di Jawa Barat.

Distibutor United E-Motor pertaman di Jabar ini dibuka di Jl. ibu Inggit Garnasih No. 135 (Ciateul) Bandung pada Jumat 10 Mei 2023.

Jawa Barat sendiri merupakan salah satu potensi penjualan sepeda motor di Indonesia, mencapai angka 100 ribu per bulan, penetrasi penjualan motor listrik di Jawa Barat menjadi sesuatu yang wajib, sekaligus  sebagai suatu langkah support positif yang telah dilakukan pemerintah dalam mencanangkan konversi penggunaan kendaraan listrik atau Kendaraan Bermotor listrik Berbasis Baterai (KBLBB).

Premium Store United Motor EKN Jabar tidak hanya menawarkan penjualan kendaraan, tetapi juga menyediakan fasilitas penting seperti stasiun pengisian daya, lounge, dan pusat layanan pelanggan.

Menjawab Kebutuhan Konsumen yang ada di area Jawa Barat terkait dengan kontur wilayah yang beragam, United E-Motor hadir dengan Produk T-Series, dimana telah teruji kehandalannya untuk berbagai medan termasuk tanjakan.

Type T -Series terdiri dari type TX-3000, TX-1800 dan T-1800. Beragam fitur turut melengkapi tipe T-Series UNITED E-Motor tersebut, seperti Digital Panel Display, Built-in Bluetooth & Speaker, juga menggunakan battery Lithium Fast Charging.

Baca Juga: MENGEJUTKAN! Pemeran Preman Pensiun Epy Kusnandar Ditangkap Polisi, Ternyata Karena Kasus Ini

Untuk masing-masing, Type  T-1800 dapat mencapai kecepatan maksimal 70 km/h dengan jarak tempuh 65km, kemudian untuk TX-1800 dapat mencapai kecepatan maksimal 75 km/h dengan jarak tempuh 70km, sedangkan untuk T-3000 yang mengenakan dual slot  baterai dapat mencapai kecepatan maksimal 95km/h dengan jarak tempuh mencapai 120 km.

Untuk lebih menjangkau segmen konsumen yang lebih luas United E-Motor memiliki tipe MX-1200, dimana tipe ini sangat cocok digunakan di area perkotaan untuk kebutuhan sehari-hari, menggunakan Baterai SLA Graphene, MX-1200 dapat mencapai kecepatan maksimal di 70 km/h dengan jarak tempuh mencapai 80 km. Tipe MX-1200 juga dilengkapi dengan berbagai fitur seperti, keyless system & reverse gear,  dan yang terpenting memiliki bagasi yang luas.

Halaman:

Editor: Ahmad Taofik


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah