Ada Fitur Baru di Twitter, Pengguna Bisa Membagikan Cuitan atau Konten Khusus Teman Dekat, Apa Itu?

- 30 Mei 2022, 11:45 WIB
Logo Twitter. Ada fitur baru yang dirilis pada awal Mei 2022.
Logo Twitter. Ada fitur baru yang dirilis pada awal Mei 2022. / twitter

Mengutip The Verge, Minggu,untuk memeriksa pengguna memiliki akses ke Twitter Circle, anda perlu memperbarui aplikasi Twitter di ponsel pintar anda atau anda bisa membuka Twitter di browser web.

Saat pengguna mulai membuat cuitan nantinya anda akan diberi opsi menu "tarik-turun" di bagian atas yang bertuliskan Semua Orang.

Saat opsi itu dipilih nantinya pengguna bisa memilih "Twitter Circle" untuk membatasi konten ke beberapa orang tertentu.

Baca Juga: Sinopsis Sinetron Dear Dosenku Episode 1: Pertemuan Pertama Bram dan Lia Bikin Baper

Pengguna bisa memilih opsi "Edit" untuk menambahkan atau menghapus orang dari "circle" miliknya.

Twitter tidak akan memberi tahu pengguna lain jika anda menambahkan atau menghapusnya.

Tentunya karena sifat konten yang dibatasi, nantinya orang- orang yang masuk "Circle" tidak akan bisa mencuit ulang cuitan anda tersebut.

Tapi masih memungkinkan seseorang mengambil tangkapan layar dan mencuitnya ulang sebagai konten baru.

Baca Juga: Tanah dari Bulan Bisa Digunakan Berkebun, Para Ilmuwan Ini Sukses Menanam Sawi Hijau

Meski dilaporkan sudah lebih banyak pengguna Twitter yang bisa mencoba fitur ini, namun Juru Bicara Twitter Joseph Nunez menyebut itu bagian dari pengujian.

Halaman:

Editor: Ahmad Taofik

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x