Inilah 7 Gejala Serangan Jantung yang Dialami Perempuan, Salah Satunya Suka Mual

- 11 Desember 2021, 16:30 WIB
Berikut ini adalah beberapa perbedaan yang terdapat pada penyakit gagal jantung dan serangan jantung.
Berikut ini adalah beberapa perbedaan yang terdapat pada penyakit gagal jantung dan serangan jantung. /Kolase Instagram/@hannakiranaa23_/Pexel.

BAGIKAN BERITA-Penyakit jantung tidak hanya didominasi oleh pria saja, tetapi pada perempuan juga punya resiko yang sama kena serangan jantung.

Seperti diketahui gejala serangan jantung kadang tidak bisa diduga terutama pada kaum perempuan.

Bahkan para perempuan kadang tidak pernah merasa ada gangguan pada jantungnya.

Baca Juga: Konsumsi Gula Pasir Bisa Sebabkan Gangguan Menstruasi hingga Penyakit Jantung, Begini Kata dr. Zaidul Akbar


Menurut Direktur Medis untuk Joan H Tisch Center for Women's Health di NYU's Langone Medical Center dan sukarelawan American Heart Association, Nieca Goldberg hal ini dikarenakan wanita kadang mengalami serangan jantung tanpa tekanan dada.

"Meskipun pria dan wanita dapat mengalami tekanan dada yang terasa seperti gajah duduk di dada, wanita dapat mengalami serangan jantung tanpa tekanan dada," ungkap Nieca Goldberg seperti dilansir dari laman Eat This Not That.

Berikut gejala serangan jantung yang dialami perempuan dan kerap diabaikan:

Baca Juga: Inilah 5 Manfaat Kesehatan Berjalan Tanpa Alas Kaki, Salah Satunya Membantu Cegah Penyakit Jantung

1. Ketidaknyamanan Dada
Menurut American Heart Association, tekanan yang tidak nyaman, tekanan, rasa penuh atau nyeri di bagian tengah dada Anda adalah salah satu tanda utama serangan jantung pada wanita.

"Itu berlangsung lebih dari beberapa menit, atau hilang dan kembali," sebut mereka.

Halaman:

Editor: Hendra Karunia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x