Akhirnya, Lesti Kejora Menemui Rizky Billar di Polres Jakarta Selatan setelah Penetapan Tersangka KDRT

- 13 Oktober 2022, 19:31 WIB
Lesti Kejora mendatangi Rizky Billar di Polres Metro Jakarta Selatan.
Lesti Kejora mendatangi Rizky Billar di Polres Metro Jakarta Selatan. /instagram @lestikejora

BAGIKAN BERITA - Penyanyi dangdut muda Lesti Kejora akhirnya mendatangi Polres Metro Jakarta Selatan, Kamis 13 Oktober 2022.

Lesti Kejora yang baru saja menjalankan ibadah Umrah di Mekkah, langsung bertolak ke Polres Metro Jakarta Selatan.

Lesti Kejora datang ke Polres didampingi ayahna, Endang Mulyana. Namun, belum dipastikan apakah Lesti Kejora akan mencabut tuntutannya atas laporan kekerasan dalam rumah tangga (KDRT).

Kedatangan Lesti Kejora ke Polres Metro Jakarta Selatan bertepan dengan pengumuman penahanan Rizky Billar usai ditetapkan sebagai tersangka kasus KDRT.

Baca Juga: Penampakan Rizky Billar Pakai Baju Orange Bertuliskan Tahanan saat Pers Release Tersangka KDRT

Pada sore ini, Rizky Billar dihadirkan sebagai tersangka KDRT di hadapan para wartawan.

Dalam pers realese tersebut, Rizky Billar menggunakan baju warna orange bertuliskan "TAHANAN"'.

Wajah Rizky Billar tampak tagang, namun dia tidak menundukkan wajah saat polisi merilisnya ke publik.

Setelah ditetapkan sebagai tersangka, Satreskrim Polres Metro Jakarta Selatan pun memutuskan untuk menahan Rizky Billar.

"Setelah menjalani pemeriksaan sebagai tersangka mulai tadi malam hingga hari ini, penyidik telah mengeluarkan penetapan penahanan mulai hari ini selama 20 hari ke depan," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Polisi Endra Zulpan, di Jakarta, Kamis.

Baca Juga: Daftar Pembagian Grup 4-6 Dangdut Academy 5 Top 24, Simak Siapa Saja Peserta yang Akan Tampil

Menurut Zulpan, hal ini menindaklanjuti laporan KDRT oleh oleh sang istri, Lesti Kejora.

Lebih lanjut dia menjelaskan bahwa setelah melakukan pemeriksaan, penetapan surat perintah penahanan sudah dikeluarkan Kamis ini.

Kasus kekerasan yang dialami penyanyi Lesti Kejora terjadi pada 28 September 2022 pukul 01.51 WIB dini hari di kediaman keduanya di Cilandak, Jakarta Selatan.

Saat itu, Rizky melakukan kekerasan fisik dengan mendorong dan membanting korban ke kasur serta mencekik leher korban sehingga jatuh ke lantai.

KDRT tersebut kembali terulang pada pukul 09.47 WIB.

Baca Juga: Rumahnya Digusur Anies Baswedan, Politikus sekaligus Artis Wanda Hamidah Minta Perlindungan Jokowi

Saat itu Rizky menarik tangan korban ke arah kamar mandi. Kemudian membanting korban ke lantai dan dilakukan berulang kali.

Akibat kejadian tersebut, Lesti kemudian melapor ke polisi.

Lesti juga harus menjalani perawatan medis di rumah sakit akibat luka-luka yang dialaminya.

Sebelumnya diberitakan, pengacara senior Hotma Sitompul menjadi kuasa hukum artis yang menjadi tersangka kasus KDRT yang menjerat Rizky Billar.

Baca Juga: Politikus sekaligus Artis Wanda Hamidah Menjerit, Rumah yang Ditempati 60 Tahun Digusur Pemprov DKI Jakarta

"Saya diminta mendampingi Rizky," kata Hotma Sitompul di Polres Metro Jakarta Selatan, Rabu tengah malam.

Hotma mengatakan dirinya telah menerima penunjukan sebagai kuasa hukum Rizky Billar pada Rabu sore usai kliennya itu mencabut kuasa dari kuasa hukum sebelumnya.

"Saya tahunya kuasa hukum yang pertama sudah dicabut. Saya tidak menerima kuasa sebelum kuasa sebelumnya dicabut," ujar Hotma.

Meski demikian, Hotma menuturkan dirinya akan bekerja satu tim dengan kuasa hukum Rizky Billar sebelumnya, yakni Adek Erfil Manurung. ***

Editor: Ahmad Taofik


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah