Juventus Vs Udinese: Dua Gol Cristiano Ronaldo bawa Juventus Meraih Kemenangan 4-1

- 4 Januari 2021, 06:56 WIB
Selebrasi Ronaldo saat mencetak gawang ke Udinese*/
Selebrasi Ronaldo saat mencetak gawang ke Udinese*/ /twitter.com @juventusfcen/

BAGIKAN BERITA - Tuan Rumah Juventus berhasil mengalahkan Udinese 4-1 pada lanjutan Seri A Italia pada Senin 4 Januari 2021 dini hari WIB di Allianz Stadium.

Dalam laga ini Juventus bermain agresif sejak awal pertandingan, bahkan Cristiano Ronaldo menjadi bintang lapangan dengan mencetak dua gol ke gawang Udinese.

Setelah itu  Federico Chiesa dan Paulo Dybala melengkapi empat gol Juve di papan skor, dan hanya mampu dibalas satu gol oleh Udinese lewat Marvin Zeegelar.

Baca Juga: Real Madrid Vs Celta Vigo : Real Madrid Kudeta Atletico Madrid DIpuncak Klasemen Liga Spanyol

Dengan hasil ini, Juventus naik ke posisi lima klasemen Serie A Italia dengan 27 poin dari 14 laga. Udinese bercokol di urutan ke-13 dengan 15 poin dari 14 pertandingan.

Jalannya pertandingan

Pertandingan baru dimulai enam menit, Juventus sudah mendapat kartu kuning ketika  Federico Chiesa melakukan profesional foul pada pemain Udinese.

Keasikan menyerang, Juventus lengah pada menit ke-10 lewat skema serangan balik cepat Kapten Udinese RODRIGO DE PAUL mencetak gol, sayang gol tersebut dianulir wasit karena bola lebih dulu mengenai tangan.

Dianulirnya gol tersebut membuat permainan Udinese sedikit penurun, hal itu itu dimanfaatkan oleh Juventus. Pada menit ke-31, Mega bintangnya Cristiano Ronaldo mencetak gol.

Baca Juga: Waduh ! Klub Inter Milan yang Sahamnya Dimiliki Erick Thohir Dijual Suning Grup Karena Covid 19

Pemain asal Portugal itu berhasil memanfaatkan sodoran yang diberikan mantan Pemain Arsenal Aaron Ramsey kemudian membawanya ke kotak penalti sekaligus melepaskan tembakan terukur yang keras. Juventus unggul 1-0.

Setelah gol terjadi tidak ada peluang dari kedua kesebelasan, hanya ada kartu kuning yang diberikan wasit kepada pemain Juventus Winston McKennie pada menit ke-33 sekaligus kartu kuning kedua bagi klub yang bermarkas di Turin ini.

Skor ini berakhir sampai peluit babak pertama dibunyikan wasit. Juventus unggul sementara 1-0 atas Udinese.

Baca Juga: Waduh! Manchester City Tidak Akan Diperkuat Lima Pemainnya Karena Terpapar COVID-19

Juventus memperbesar keunggulan menjadi 2-0 saat babak kedua baru berjalan Empat menit. Adalah Federico Chiesa aktor utamanya, Mantan pemain Fiorentina ini berhasil menuntaskan umpan terobosan dari Ronaldo dengan tembakan kaki kiri dari sudut sempit.

Pada menit ke-52, Juve menambah gol melalui Aaron Ramsey. Namun dianulir wasit setelah mengecek VAR, Ramsey sempat handball ketika jatuh usai melepaskan tembakan yang diblok kiper.

Untuk meningkatkan serangan, pelatih Juventus Andrea Pirlo melakukan pergantian pemain dengan mengganti McKennie dengan Arthur.

Baca Juga: Manchester United Vs Aston Villa: Gol Penalti Bruno Fernandes Bawa MU Samai Poin Liverpool di Puncak

Hal ini membuahkan hasil pada menit ke-70, CR7 kembali mencetak gol setelah menerima bola dari  Rodrigo Bentancur. Ronaldo langsung melepaskan tembakan dari dalam kotak penalti untuk menaklukkan kiper Juan Musso.

Udinese bangkit, pada menit ke-72 mendapat peluang melalui Marvin Zeegelaar, sayang tembakan jarak dekatnya hanya menerpa mistar atas gawang Szczesny.

Akhirnya pada menit ke- 90' Udinese berhasil memperkecil ketinggalan melalui Marvin Zeegelaar. Kali ini ia berhasil melesakkan tembakan dari jarak dekat usai menyambut bola rebound. Juventus 3-1 Udinese.

Baca Juga: Jadwal Bola Siaran Langsung Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, Liga Jerman 2-5 Januari 2021

Namun pada masa injury time (90+3'), Juventus memperbesar keunggulan melalui  Dybala, dari skema serangan balik yang mematikan sekaligus menyegel kemenangan Juventus menjadi 4-1.

Susunan pemain

Juventus XI: Szczesny; de Ligt, Danilo, Bonucci, Alex Sandro;  Chiesa, Bentancur, McKennie, Ramsey; Dybala, Ronaldo

Udinese XI: Musso; Samir, Bonifazi, De Maio; Walace, Zeegelaar, Larsen, De Paul, Pereyra; Pussetto, Lasagna ***

Editor: Yusuf Ariyanto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah