Lionel Messi Disemprot Leonardo karena Lebih Senang Main di Timnas Argentina Dibandingkan PSG

- 31 Oktober 2021, 14:04 WIB
Pemain PSG, Lionel Messi
Pemain PSG, Lionel Messi / Reuters/Sarah Meyssonnier/

BAGIKAN BERITA - Mega bintang Lionel Messi yang kini bermain di Paris Saint-Germain (PSG), baru-baru ini disemprot Direkrut Olahraga Leonardo karena cenderung lebih senang main di timnas Argentina dibandingkan dengan PSG.

Leonardo menuduh Lionel Messi cenderung lebih senang bermain di timnas Argentina dibandingkan dengan PSG didasarkan pada perbandingan penampilan penyerang 34 tahun itu di timnas dengan di klubnya.

Hal itu dikatakan Leonardo ketika melihat statistik penampilan Lionel Messi dalam rentang waktu dua bulan (September-Oktober 2021) di timnas Argentina yang telah bermain 5 kali sedangkan di PSG baru 4 kali.

Baca Juga: Live Streaming Serie A Pekan ke-11 AS Roma Vs AC Milan: Tammy Abraham Siap Cetak Gol Lagi

"Sulit dijelaskan, dalam dua bulan ini, dia (Messi) menghabiskan waktu lebih banyak di timnas dibandingkan di PSG," ungkap Leonardo seperti dilansir TyC Sports (media Argentina).

Leonardo, marah kepada Messi karena pemain tersebut cedera otot ketika melawan Lille, pada minggu lalu. Cedera tersebut disinyalir karena Messi mengalami kelelahan saat memperkuat timnas Argentina di berbagai ajang.

"Di jeda internasional FIFA, Messi bermain dalam tiga pertandingan, dan kini memiliki masalah otot," tutur Leonardo.

Baca Juga: Taliban Ingatkan AS dan Sekutunya untuk Akui Pemerintahannya di Afghanistan agar Tidak Menjadi Masalah Dunia

Selain itu, mantan legenda Brasil tersebut, menuduh Messi menjadi biang kerok ketika bertengkar dengan Mauro Icardi.

Seperti diketahui, Lionel Messi telah bergabung dengan Paris Saint-Germain (PSG) dengan status bebas transfer dari Barcelona. Bersama klub yang bermarkas di kota mode ini, Messi mengenakan nomor punggung 30.

Halaman:

Editor: Ali Bakti


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x