Jadwal Semifinal Bulutangkis Indonesia Masters 2021, The Minions Menjadi Penyelamat Muka Indonesia

- 20 November 2021, 07:04 WIB
Pasangan the Minions Marcus Gideon dan Kevin Sanjaya
Pasangan the Minions Marcus Gideon dan Kevin Sanjaya /instagram/@badminton.ina/

BAGIKAN BERITA -  Ini jadwal semifinal Indonesia Masters 2021, pasangan ganda putra Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo (The Minions), menjadi Penyelamat muka Indonesia.

The Minions, menjadi satu-satunya wakil Indonesia yang masih bertahan di semifinal Indonesia Masters 2021.

The Minions melaju ke semifinal setelah sukses mengalahkan juniornya, Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan, 22-20, 21-17 pada babak perempat final Indonesia Masters 2021, Jumat 20 November 2021, di Bali International Convention Centre, Nusa Dua.

Baca Juga: Jangan Menolak Rezeki! PNM Mekaar Plus Siapkan Pinjaman Modal Tanpa Agunan hingga Rp15 Juta Khusus perempuan

Pada babak semifinal Indonesia Masters 2021 Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo akan berhadapan dengan pasangan Malaysia Ong Yew Sin/Teo Ee Yi.

Ong Yew Sin/Teo Ee Yi di perempatfinal mengalahkan rekan senegaranya Goh Szei Fei/Nur Izzuddin dengan skor 21-13, 18-21, 21-18.

Sebenarnya pada perempatfinal, ada empat wakil Indonesia yang bertarung di ajang Indonesia Masters 2021, namun hanya satu yang melaju ke semifinal, sementara tiga lainnya kandas di babak 8 besar.

Baca Juga: Rezeki di Tanggal Tua, Dapat Pinjaman Modal Kerja Tanpa Bunga dari KUR BSI hingga Rp10 Juta, Begini Caranya

Empat wakil Indonesia yang bermain di babak perempatfinal adalah ganda putri Greysia Polii/Apriyani Rahayu, ganda campuran Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja, serta dua ganda putra Marcus Gideon/Kevin Sanjaya dan Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan.

Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja yang bermain di ganda campuran takluk oleh pasangan asal Jepang Yuta Watanabe/Arisa Higashino dengan tga set 21-16 17-21 9-21.

Halaman:

Editor: Ali Bakti


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x