UPDATE Gempa Bumi Sulawesi Barat: 46 Orang Tewas, 826 Luka-luka

- 16 Januari 2021, 16:42 WIB
Korban Tewas Gempa Sulbar Saat Ini Capai 46 Orang
Korban Tewas Gempa Sulbar Saat Ini Capai 46 Orang /twitter.com/@BSN_makassar

BAGIKAN BERITA - Gempa bumi yang mengguncang Sulawesi Barat sejak Kamis 14 Januari 2021 meluluhlantakkan Kabupaten Majene dan Mamuju. 

Gempa terparah terjadi pada Jumat 15 Januari 2021 dini hari dengan kekuatan 6.2 magnitudo. 

Akibatnya, ratusan bangunan hancur, termasuk tempat ibadah, hotel hingga gedung pemerintahan Sulawesi Barat. 

Baca Juga: Mengejutkan, Aldebaran Akan Jujur ke Andin Siapa Sebenarnya Roy di Sinopsis Ikatan Cinta Malam Ini

Hingga kini, Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) mencatat, sedikitnya 46 orang tewad dan 826 orang luka-luka. 

Kemungkinan, korban akan terus bertambah karena saat ini BNPB masih terus melakukan pencarian para korban di balik reruntuhan puing-puing. 

Dari 46 orang tewas tersebut, 9 orang tewas di Kabupaten Majene dan 37 orang di Kabupaten Mamuju,

Baca Juga: Inilah Tiga Kelompok yang Akan Menolak Jika Pol. Listyo Sigit Prabowo Diangkat sebagai Kapolri

"Dan 826 orang luka-luka," ujar Kapusdatinkom BNPB, Raditya Jati, dalam konferensi pers di BNPB Jakarta, Sabtu 16 Januari 2021. 

Melansir ANTARA, kondisi memprihatinkan juga terus mengemuka di wilayah terdampak Gempa Sulawesi Barat, yakni Majene-Mamuju, hari ini.

Sejumlah warga mengungsi di ketinggian di Mamuju Sulawesi Barat. 

Mirisnya, menurut warga, bantuan logistik hingga saat ini belum tersalurkan dengan maksimal ke tempat pengungsian.

Baca Juga: Sinopsis Ikatan Cinta Sabtu 16 Januari 2021: Al Bete, Andin Cuek di 4 Bulan Hari Jadi Pernikahannya

Bagi warga yang memiliki kendaraan, mereka membawanya sebagai tempat berteduh di wilayah dengan dataran lebih tinggi.

Sementara bagi warga yang tidak memiliki kendaraan, mereka menempati tenda-tenda darurat yang disiapkan relawan maupun Basarnas serta BPBD setempat.

Pada bagian lain, seperti dilansir Antara, kondisi pusat perbelanjaan pasca gempa bermagnitudo 6.2 SR yang melanda Majene-Mamuju, Sulawesi Barat, nampak berantakan. 

Petugas SAR gabungan terus berusaha melakukan search and rescue dengan sekuat tenaga.***

Editor: Ahmad Taofik


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah