Live Streaming Serie A Pekan Kesebelas AS Roma Vs AC Milan: I Rossoneri Siap Berada di Puncak Klasemen

31 Oktober 2021, 17:00 WIB
live streaming AS Roma Vs AC Milan /Twitter/ AS Roma /AC Milan/

BAGIKAN BERITA - Pertandingan pekan kesebelas Serie A 2021-2022 antara AS Roma Vs AC Milan akan disiarkan melalui siaran link live streaming di bein sport. I Rossoneri siap berada di puncak klasemen.

Pertandingan pekan kesebelas Serie A 2021-2022 antara AS Roma Vs AC Milan dapat ditonton di link live streaming bein sports yang akan digelar pada Senin 1 November 2021 pukul 02.45 WIB.

Pada pertandingan pekan kesebelas Serie A 2021-2022 yang akan digelar di Stadio Olimpico dan akan disiarkan melalui link live streaming bein sports ini, AC Milan akan bermain menyerang.

Baca Juga: Lionel Messi di Semprot Leonardo karena Lebih Senang Main di Timnas Argentina Dibandingkan PSG

Untuk tautan Link Live Streaming laga AS Roma Vs AC Milan kami sediakan di bagian bawah artikel ini beserta prediksi pertandingan dan susunan pemain kedua kesebelasan.

Pertandingan antara Pasukan Jose Mourinho melawan tamunya AC Milan di Stadio Olimpico Roma ini akan berlangsung seru.

AS Roma terkenal dengan jago kandangnya, Il Giallorossi tak pernah kalah di Serie A musim ini, dari 4 laga kandang yang pernah dimainkannya, mereka berhasil menang melawan Fiorentina 3-1, Sassuolo 2-1, Udinese 1-0, Empoli 2-0, serta menahan remis Napoli 0-0.

Baca Juga: Taliban Ingatkan AS dan Sekutunya untuk Akui Pemerintahannya di Afghanistan agar Tidak Menjadi Masalah Dunia

Sedangkan AC Milan lebih mentereng lagi, I Rossoneri tidak pernah kalah di kandang dan di tandang, mereka bersama Napoli kini memimpin Liga Italia dengan nilai 28.

Namun di Liga eropa kedua tim memiliki nasib yang sama, AS Roma dipermalukan wakil Norwegia FK Bodo/Glimt 1-6 di fase grup Liga Konferensi Eropa, sedangkan AC Milan di tiga matchday beruntun Liga Champions selalu kalah.

Dalam pertandingan dini hari nanti WIB, AS Roma akan mengandalkan mantan striker Chelsea Tammy Abraham yang akan dibantu kapten Larenzo Pellegrini dan Nicolo Zaniolo untuk merobek gawang Tatarusanu.

Baca Juga: 5 Syarat Mudah Dapat Pinjaman Modal Rp50 Juta hingga Rp500 Juta Tanpa Riba dari KUR Bank Syariah Indonesia

Sedangkan AC Milan masih mengandalkan penyerang gaeknya Zlatan Ibrahimovic untuk membongkar pertahanan AS Roma yang digalang Vina, Ibanez, Mancini, dan Karsdorp.

Selain itu, penyerang gaek Timnas Prancis Olivier Giroud diperkirakan akan menjadi pemain cadangan dan masuk di babak kedua menggantikan Zlatan Ibrahimovic.

5 Pertemuan Terakhir Kedua Kesebelasan

01-03-2021 Roma 1-2 Milan (Serie A)

27-10-2020 Milan 3-3 Roma (Serie A)

28-06-2020 Milan 2-0 Roma (Serie A)

28-10-2019 Roma 2-1 Milan (Serie A)

04-02-2019 Roma 1-1 Milan (Serie A).

Baca Juga: Buruan Daftar di PNM Mekaar Plus, Anda Bisa Dapat Pinjaman hingga Rp25 Juta Tanpa Agunan, Khusus Perempuan

Perkiraan Susunan Pemain

AS Roma (4-2-3-1): Patricio; Vina, Ibanez, Mancini, Karsdorp; Veretout, Cristante; Mkhitaryan, Pellegrini, Zaniolo; Abraham.
Pelatih: Jose Mourinho.

AC Milan (4-2-3-1): Tatarusanu; Hernandez, Tomori, Kjaer, Calabria; Bennacer, Tonali; Leao, Diaz, Saelemaekers; Ibrahimovic.
Pelatih: Stefano Pioli.

Baca Juga: Bebas Biaya Provisi dan Administrasi, Segera Daftar di KUR BSI, Dapat Pinjaman hingga Rp50 Juta Tanpa Riba

Untuk link live streaming KLIK DISINI.***

Editor: Ali Bakti

Tags

Terkini

Terpopuler